Berita

Representative Image/Net

Dunia

Wakil PM Inggris Ajak Dunia Bersatu Hadapi Tantangan AI

SABTU, 23 SEPTEMBER 2023 | 10:31 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kekhawatiran terkait dampak dari Kecerdasan Buatan (AI) terhadap dunia disoroti oleh Wakil Perdana Menteri Inggris Oliver Dowden saat berbicara  di Majelis Umum PBB ke-78 di New York, Amerika Serikat pada Jumat (22/9).

Dalam pidatonya Oliver mengungkapkan keprihatinannya atas dampak buruk AI, yang pengerjaannya tengah digencarkan di seluruh dunia ini.

"Kecerdasan Buatan adalah sebuah tantangan yang sudah ada pada kita saat ini, dan yang sedang mengubah seluruh masa depan kita. AI akan mengubah semua yang kita lakukan, bahkan cara kita hidup,” katanya, seperti dimuat Anadolu Agency, Sabtu (23/9).

Menurut Oliver, dunia telah melihat bahaya yang bisa timbul dari penggunaan AI, termasuk penyalahgunaan teknologi tersebut untuk melakukan kejahatan seperti peretasan data, serangan teroris, hingga penipuan maya.

Wakil PM Inggris itu juga menyoroti fakta yang ia kutip dari para ahli yang menyebut bahwa AI akan melampaui kecerdasan manusia dalam segala hal, yang akan dicapai hingga beberapa tahun lagi.

Untuk itu, para ahli yang bekerja di bidang AI menekankan pentingnya pemahaman atas implikasi dan potensi perkembangan teknologi ini, dengan mendesak seluruh pemimpin negara untuk memahami dan mengaturnya dengan cepat.

Oliver mencatat bahwa pemimpin dunia sering kali mengabaikan pandangan para ahli, yang bisa membahayakan banyak orang.

Oleh karena itu, dalam kesempatan tersebut Oliver mengajak dunia untuk bersatu dengan mengundang para pemimpin dunia untuk menghadiri KTT tentang AI pada November mendatang, dengan Inggris akan menjadi tuan rumah dalam KTT itu.

KTT tersebut bertujuan untuk mencapai pemahaman bersama tentang risiko paling ekstrem yang mungkin terjadi akibat perkembangan AI, sambil tetap memfokuskan perhatian pada penggunaan AI yang aman untuk kepentingan publik.

"Revolusi AI akan menjadi ujian yang menguatkan bagi komunitas internasional untuk menunjukkan bahwa mereka dapat bersatu dalam sebuah isu yang akan membantu menentukan nasib umat manusia,” pungkasnya saat mengakhiri pidato tersebut.

KTT itu sendiri akan berlangsung pada 1-2 November di Bletchley Park, Buckinghamshire, salah satu tempat lahirnya ilmu komputer.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Pengusaha Kecewa UMP Naik 6,5 Persen, APINDO Peringatkan Risiko PHK

Sabtu, 30 November 2024 | 13:54

Upah Naik Turunkan Kriminal

Sabtu, 30 November 2024 | 13:39

Tiongkok Ancam Ambil Tindakan jika AS Makin Keras Soal Ekspor Chip

Sabtu, 30 November 2024 | 13:37

Pakar Sarankan Pemerintah Prabowo Jalankan 5 Prinsip Ekonomi Hijau Syariah

Sabtu, 30 November 2024 | 13:14

Harga Emas Dunia Jatuh Hingga 2 Persen Selama Sepekan

Sabtu, 30 November 2024 | 13:01

100 Warga Gaza Tewas dalam Tiga Hari Serangan Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 12:42

PPATK: 80 Persen Pemain Judol Transaksi di Bawah Rp100 Ribu

Sabtu, 30 November 2024 | 12:35

BOT: Ekonomi Membaik pada Oktober, Dipicu Sektor Pariwisata dan Ekspor

Sabtu, 30 November 2024 | 12:28

OJK Cabut Izin Usaha Bank BPRS Kota Juang Perseroda Aceh, Gara-gara Ini

Sabtu, 30 November 2024 | 12:19

Ternyata Ini Faktor Rendahnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024

Sabtu, 30 November 2024 | 12:06

Selengkapnya