Berita

Para tersangka yang berhasil diamankan tim Second Fleet Quick Response (SFQR) Lantamal XIII Tarakan/Ist

Nusantara

TNI AL Sergap Penyelundup 15 Kg Sabu dari Malaysia

JUMAT, 22 SEPTEMBER 2023 | 20:03 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Tim Second Fleet Quick Response (SFQR) Lantamal XIII, BNN, dan Bea Cukai Tarakan, menggagalkan penyelundupan Narkoba jenis sabu sebanyak 15 bungkus, dengan total berat 15 Kg.

Barang haram itu diamankan di jalur laut perairan sekitar Pulau Keciak, Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Kamis kemarin (21/9).

Penangkapan diawali informasi intelijen terkait kegiatan penyelundupan dari kapal ke kapal (ship to ship) Narkoba jenis sabu-sabu asal Tawau, Malaysia, di sekitar di perairan Pulau Keciak.

Tim gabungan langsung saling koordinasi dan membentuk dua tim. Kedua tim bergerak menuju posisi dilaksanakannya transaksi.

Keberhasilan itu merupakan implementasi dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Muhammad Ali, kepada seluruh prajurit TNI AL, agar meningkatkan kewaspadaan dan merespon cepat informasi yang diterima, dalam hal ini upaya penyelundupan narkotika di wilayah perairan Indonesia.

Berdasar rilis dari Dispen TNI AL, disebutkan, tepat Kamis dini hari (21/9), di sekitar perairan Pulau Keciak, tim menemukan target yang diduga sebagai pelaku penyelundup, berupa 1 speedboat dan 1 kapal kayu.

Benar saja, para pengedar melaksanakan serah terima barang dari speedboat ke kapal kayu, tim gabungan segera menyergap para pengedar dan mengamankan kapal kayu bernama Tomaissi 257, dengan barang bukti 15 bungkus Narkoba jenis sabu-sabu.

Selain itu, tim gabungan juga mengejar dan berhasil mengamankan speedboat bernama Banua Tangah Guci yang berusaha melarikan diri, berikut 3 ABK di dalamnya.

Selanjutnya tim gabungan membawa pelaku, speedboat, kapal kayu, beserta barang bukti Narkoba ke Pelabuhan Malundung, Kota Tarakan.

Para pengedar dan barang bukti dibawa ke Kantor BNNP Kaltara untuk dilakukan pendalaman serta pemeriksaan lebih lanjut.

Sedangkan speedboat dan kapal kayu diamankan di Dermaga Satrol Lantamal XIII.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

Kepala Daerah Tidak Ikut Retret: Petugas Partai atau Petugas Rakyat, Jangan Ada Negara Dalam Negara

Minggu, 23 Februari 2025 | 01:27

Ketua DPRA Tuding SK Plt Sekda Permainan Wagub dan Bendahara Gerindra Aceh

Minggu, 23 Februari 2025 | 01:01

Tumbang di Kandang, Arsenal Gagal Dekati Liverpool

Minggu, 23 Februari 2025 | 00:43

KPK Harus Proses Kasus Dugaan Korupsi Jokowi dan Keluarga, Jangan Dipetieskan

Minggu, 23 Februari 2025 | 00:23

Iwakum: Pelaku Doxing terhadap Wartawan Bisa Dijerat Pidana

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:59

Langkah Bupati Brebes Ikut Retret ke Magelang Tuai Apresiasi

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:54

Tak Hanya Langka, Isi Gas LPG 3 Kg di Pagar Alam Diduga Dikurangi

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:42

Dari #KaburAjaDulu hingga #IndonesiaGelap: Belajar dari Bangladesh

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:21

Wartawan Jaksel Pererat Solidaritas Lewat Olahraga

Sabtu, 22 Februari 2025 | 22:58

PLN dan Wuling Siapkan Layanan Home Charging Praktis dan Cepat, Hanya 7 Hari

Sabtu, 22 Februari 2025 | 22:34

Selengkapnya