Berita

Pengurus Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Lampung bersama Ketua Dewan Pers, Ninik Rakayu/Ist

Nusantara

JMSI Lampung: Workshop Dewan Pers Penting untuk Edukasi Pemberitaan Pemilu 2024

RABU, 20 SEPTEMBER 2023 | 16:34 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Seminar terkait peliputan media massa penting dalam rangka menghadapi pesta demokrasi Pemilu Serentak 2024 yang menggabungkan antara pemilihan legislatif dan pemilihan presiden.

Hal tersebut disampaikan Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Lampung, Ahmad Novriwan merespons positif "Workshop Peliputan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden oleh Media di Lampung" yang digelar Dewan Pers di Bandar Lampung belum lama ini.

Ahmad Novriwan berujar, kegiatan tersebut sangat bermanfaat karena membantu penggiat pers lebih memahami regulasi dan mekanisme jurnalisme data pemilu yang benar.


"Materi workshop ini sangat bermanfaat untuk rekan-rekan media, khususnya siber dalam memberitakan dinamika kontestasi Pemilu 2024 ke depan," tutur Novriwan dikutip dari Kantor Berita RMOLLampung, Rabu (20/9).

Workshop peliputan Pileg dan Pilpres dibuka langsung oleh Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu pada Senin (18/9). Kegiatan tersebut merupakan agenda untuk meningkatkan kualitas peliputan pada Pemilu 2024 mendatang.

Ninik menekankan, perlu ada ada kesamaan pandangan dalam pemberitaan pemilu, yakni mengenai kecepatan publikasi berita antara insan pers dan peserta pemilu.

"Ada keluhan, 'ini beritanya penting', teman-teman media sudah mau memberitakan, tapi butuh konfirmasi, enggak dapat misalnya dari KPU. Padahal di era digital ini, pemberitaan enggak bisa lama. Teman-teman di KPU juga harus memahami kebutuhan informasi ini," ujar Ninik.

Dalam workshop tersebut, turut menghadirkan narasumber dari unsur anggota Dewan Pers, jurnalis nasional dan para pimpinan Bawaslu, KPI Daerah dan KPU di tingkat Provinsi Lampung. Hadir pula konstituen Dewan Pers daerah, di antaranya JMSI dan PWI Lampung.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya