Berita

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan dan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bertemu di sela-sela Sidang Majelis Umum PBB ke-78 di New York, Amerika Serikat pada Selasa, 19 September 2023/Net

Dunia

Erdogan dan Netanyahu Bertemu untuk Pertama Kalinya, Bahas Kerja Sama Turkiye-Israel

RABU, 20 SEPTEMBER 2023 | 15:00 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan dan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bertemu untuk pertama kalinya secara langsung pada Selasa (19/9), di sela-sela Sidang Majelis Umum PBB ke-78 di New York, Amerika Serikat (AS).

Ini menjadi tonggak sejarah ketika kedua negara perlahan-lahan memperbaiki hubungan yang tegang karena perselisihan mengenai kebijakan terhadap Palestina.

Pada kesempatan itu, Erdogan dan Netanyahu sepakat untuk saling mengunjungi, seperti dimuat Reuters.

Menurut laporan Chanel 12, Erdogan kemungkinan akan memperingati 100 tahun Republik Turkiye bulan depan dengan berziarah ke Masjid Al Aqsa di Yerusalem. Namun hingga saat ini tidak ada konfirmasi resmi atas laporan tersebut.

Di platform X, Kepresidenan Turkiye menyebut Erdogan dan Netanyahu membahas sejumlah isu, termasuk politik, ekonomi, dan kawasan, hingga masalah Israel dan Palestina.

Erdogan mengatakan kepada Netanyahu bahwa keduanya dapat bekerja sama di bidang energi, teknologi, inovasi, kecerdasan buatan, serta keamanan siber.

Turkiye dan Israel memburuk setelah pasukan Israel membunuh 10 warga Turki dalam serangan tahun 2010 terhadap kapal aktivis pro-Palestina yang mencoba menerobos blokade di Jalur Gaza, yang dikuasai oleh kelompok Islam Hamas yang dilarang di Barat.

Ankara mengusir duta besar Israel, namun dibatalkan pada tahun 2016, yang kemudian terjadi lagi dua tahun setelahnya atas pembunuhan puluhan warga Palestina yang ikut serta dalam protes kekerasan di perbatasan Gaza. Israel, yang mengeluh atas kedatangan para pemimpin Hamas di Ankara, secara timbal balik mengusir utusan Turki pada tahun 2018.

Kunjungan Presiden Israel Isaac Herzog ke Turki pada Maret 2022, diikuti dengan kunjungan kedua menteri luar negeri, membantu pencairan hubungan kedua belah pihak.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya