Berita

Penandatanganan MoU dalam Business Matching antara Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jenderal TNI (Purn) Moeldoko bersama Ketua Umum Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Teddy Sugianto di Kantor Staf Presiden, Jakarta, Selasa 19 September 2023/Net

Bisnis

Tingkatkan Perekonomian, Moeldoko dan INTI Teken Kerja Sama Bussiness Matching

SELASA, 19 SEPTEMBER 2023 | 18:08 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jenderal TNI (Purn) Moeldoko bersama Ketua Umum Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI), Teddy Sugianto, menandatangani memorandum of understanding (MoU) kerja sama dalam Business Matching di Kantor Staf Presiden, Jakarta, Selasa (19/9).

Kedua organisasi sepakat akan melakukan kegiatan-kegiatan strategis, bahu-membahu dalam meningkatkan perekonomian di tingkat global sekaligus mendukung tumbuh dan berkembang di kawasan ASEAN.

Dalam acara MoU itu juga disampaikan terkait rencana pelepasan delegasi Perempuan Tani HKTI (Pertani HKTI) dan INTI ke China untuk mengikuti ASEAN - China Young Preneurs Business Matching yang diadakan pada 20 - 23 September 2024 mendatang.

Acara ASEAN - China Young Preneurs Business Matching ini adalah rangkaian dari event yang akan diadakan dengan berkolaborasi antara HKTI dan INTI dalam mempertemukan buyers dan sellers yang rencananya akan diadakan tahun depan.

Sementara Ketua Umum DPP Pertani HKTI, Dian Novita Susanto, mengatakan, pertanian Indonesia dapat menembus perhatian pasar Internasioanal, salah satunya negara China.

“Saya berharap pasar pertanian Indonesia, bisa penetrasi pasar global seperti China. Karena kita tahu, permintaan pertanian China terhadap pertanian kita saat ini mengalami peningkatan, menurut data 2022, sekitar 3 kali,” kata Dian, yang juga Master Ekonomi Politik ini, dalam keterangan resmi yang diterima Kantor Berita Politik RMOL.

Dian menyampaikan, sangat optimis Mou HKTI bersama INTI ini akan berdampak turut membantu perekonomian Indonesia dalam hal peningkatan perdagangan dalam bentuk volume dan jumlah ekspor.

“Dengan kegiatan-kegiatan strategis yang dilakukan bersama HKTI dan INTI tentu akan mendapatkan ilmu-ilmu baru dalam pengembangan agribisnis yang menjadi menyokong sekitar 49% PDB Indonesia” ungkapnya.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Bey Machmudin Ogah Dipinang Demokrat Maju Pilgub Jabar

Rabu, 15 Mei 2024 | 02:41

UPDATE

Rupiah Tertekan ke Level Rp15.985 per Dolar AS

Jumat, 17 Mei 2024 | 12:08

Makan Siang Gratis Didorong Jadi Social Movement

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:44

Adik Kim Jong Un Bantah Ada Transaksi Senjata dengan Rusia

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:40

Kementerian Baru Harus Akomodir Kebutuhan Anak Muda

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:30

Penertiban NIK Jangan Sampai Ganggu Hak Nyoblos Warga

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:29

Kapal Pembawa Pasokan Senjata Israel Dilarang Berlabuh di Spanyol

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:24

Prabowo Mesti Coret Nadiem Makarim dari Daftar Menteri

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:20

Rumah Mewah Bak Istana Tersangka Korupsi Timah Disita

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:18

Stafsus BKPM Soroti Ketidakadilan Kerja Sama Antarnegara

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:03

Tokoh Masyarakat Jagokan Dailami Maju Pilgub Jakarta

Jumat, 17 Mei 2024 | 10:51

Selengkapnya