Berita

Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan/RMOL

Politik

Demokrat: Belum Pernah Ada Presiden Mengungkap Data Intelijen soal Parpol

SENIN, 18 SEPTEMBER 2023 | 15:44 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Demokrat menyesalkan pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di hadapan relawan Seknas Jokowi yang mengungkap bahwa dirinya telah memegang data parpol dan mengetahui arah haluan parpol dari informasi intelijen.

“Saya menyayangkan statementnya Presiden Jokowi kepada publik dengan menyebut punya data intelijen mengenai parpol sampai jeroannya pun tahu,” kata Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (18/9).

Hinca meyakini, tidak hanya Partai Demokrat yang merasa keberatan atas pengakuan kepala negara di hadapan para relawannya tersebut. Sebab, parpol memiliki kedaulatan untuk melakukan aktivitas politiknya dan itu dilindungi Undang-undang (UU).


“Saya kira semua partai politik keberatan atas statement itu, karena bukan ruangannya presiden,” sesalnya.

Menurut Hinca, seandainya Presiden Jokowi sebagai kepala negara mengerti dan mengetahui data parpol seharusnya tidak mesti diumbar ke ruang publik.

“Itu cukup untuk dia sebagai posisinya sebagai kepala negara untuk mengelola negara, bukan untuk disampaikan ke publik bahwa 'aku tahu tahu jeroannya ini gitu',” ketusnya.

Lebih jauh, Hinca juga menyayangkan pernyataan Presiden Jokowi tersebut diungkapkan di tahun politik menjelang Pemilu 2024 seperti saat ini.

“Iya, justru momennya pun pas lagi era tahapan Pemilu gitu ya. Dan saya belum pernah dengar selama ini ada presiden yang mengumbar data itu, gitu,” pungkasnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa dirinya mengetahui semua hal berkaitan partai politik.

Tak hanya itu, mantan Wali Kota Solo itu juga mengaku telah memegang data parpol hingga arah haluan partai politik yang bersumber dari informasi intelijen.

Hal itu diungkapkan Jokowi saat membuka acara rapat kerja nasional (rakernas) relawan Seknas (Sekretariat Nasional) Jokowi di Hotel Salak, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (16/9).

“Saya tahu dalamnya partai seperti apa saya tahu. Partai-partai seperti apa saya tahu, ingin mereka menuju ke mana saya juga ngerti," ungkap Jokowi.

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya