Berita

Pasangan bakal Capres dan Cawapres, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar/Ist

Politik

Gencar Konsolidasi, SKI Perkuat Dukungan Pasangan Amin

MINGGU, 17 SEPTEMBER 2023 | 22:28 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dipilihnya Muhaimin Iskandar sebagai bakal Cawapres pendamping Anies Baswedan disambut antusias Sekretariat Kolaborasi Indonesia (SKI) yang menargetkan kemenangan besar khususnya di wilayah Jombang, Jawa Timur.

Salah satu strategi yang dilakukan, menggencarkan konsolidasi para relawan dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) selaku salah satu partai pengusung.

“Kami berkolaborasi dengan Mahmudi Fathoni, Bacaleg PKB, untuk bersama-sama menyusun kekuatan di Kecamatan Jombang dan Peterongan," kata Pegiat SKI Jombang, Siti Khotifah, Minggu (17/9).

Tak hanya dengan PKB, SKI juga intens berkomunikasi dengan partai pengusung Anies lain yang tergabung dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan, yakni Nasdem dan PKS.

“Dengan pelebaran jaringan itu, gerakan pemenangan menjadi lebih besar, dan arus perubahan di masyarakat semakin kuat.” paparnya.

Pengurus Pusat SKI, Untoro Hariadi, menambahkan, pihaknya akan menggencarkan musyawarah Reboan, sebagai bagian dari perluasan dan penguatan relawan penggerak perubahan, serta bagian dari menampung keresahan masyarakat.

“Kami akan memperluas dan memperkuat titik relawan tiap TPS, sampai tingkat desa dan kelurahan,” tegas Untoro.

Musyawarah Reboan merupakan forum rembuk warga yang digagas Sekretariat Kolaborasi Indonesia, dan telah berjalan merata di sejumlah desa.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya