Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Baku Tembak di Kashmir, Lima Tentara India Gugur

MINGGU, 17 SEPTEMBER 2023 | 11:16 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

India kehilangan lima tentara, termasuk dua perwira senior, dalam baku tembak dengan pemberontak yang terjadi di Kashmir pekan ini.

Dua perwira militer India, Kolonel Manpreet Singh dan Mayor Aashish Dhonchak, ditembak mati dalam baku tembak yang terjadi pada Selasa malam (12/9) di Kokernag, Kashmir selatan.

"Angkatan Darat India memberi hormat atas keberanian dan pengorbanan Kolonel Manpreet Singh, dan Mayor Aashish Dhonchak, yang menyerahkan nyawa mereka dalam menjalankan tugas," kata militer India, seperti dimuat The National.

Baku tembak dimulai setelah pasukan pemerintah memasang penjagaan di sekitar hutan setelah menerima informasi tentang keberadaan militan.

Polisi mengatakan mereka telah mengepung dua pria yang tergabung dalam kelompok militan Lashkar-e-Taiba yang berbasis di Pakistan. Kelompok ini adalah organisasi ekstremis yang terkenal kejam dan terkait dengan serangan Mumbai tahun 2008, yang menewaskan 175 orang, sebagian besar dari mereka adalah warga sipil.

Secara terpisah, empat orang termasuk seorang tentara India, seorang petugas polisi dan dua tersangka pemberontak, tewas dalam baku tembak berkepanjangan di kota Rajouri di wilayah Jammu, yang berbatasan dengan Pakistan.

Wilayah Kashmir sebagian dikuasai oleh India dan Pakistan, namun telah diklaim oleh kedua negara secara keseluruhan sejak penjajah Inggris meninggalkan wilayah tersebut pada tahun 1947.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Ini Deretan Alasan Wantim Golkar Jagokan Zaki Iskandar

Jumat, 17 Mei 2024 | 22:04

Ambil Formulir ke PDIP, Ijeck Tegaskan Siap Maju di Pilgubsu 2024

Jumat, 17 Mei 2024 | 22:04

Khofifah: Mandat Golkar Sangat Berharga

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:58

Menangis Baca Pledoi di PN, Azlansyah Mengaku Menyesal Diperintah Senior di KPU dan Bawaslu

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:48

Wantim Golkar DKI: Zaki Kualitas Bagus!

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:44

Airlangga Klaim Khofifah-Emil Sudah Direstui KIM untuk Pilgub Jatim

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:42

KI Pusat Soal RUU Penyiaran: Wartawan Tidak Boleh Dihalang-halangi

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:40

Airlangga Resmi Beri Mandat Khofifah-Emil Dardak

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:38

Ini Besaran Santunan Rumah Rusak Warga Terdampak Banjir Lahar Dingin Sumbar

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:35

KI Pusat Bersiap Menyusun Indeks Keterbukaan Informasi Publik 2024

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:24

Selengkapnya