Berita

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan/Ist

Politik

Soal Timnas Pemenangan Amin, Anies: Ini Avengers

JUMAT, 15 SEPTEMBER 2023 | 12:58 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Tim Nasional (Timnas) Pemenangan pasangan calon presiden-wakil presiden Amin alias Anies-Muhaimin akan segera dibentuk dan diumumkan anggotanya dalam waktu dekat. Tim ini akan bertugas mengkonsolidasikan kekuatan dan memetakan strategi pemenangan pada Pilpres 2024.

Sejauh ini, bakal capres Anies Baswedan belum mau membocorkan sosok kapten yang bakal memimpin Timnas Pemenangan Amin ini.

"Santai dulu saja," singkat Anies selepas menghadiri launching Forum Bersama Indonesia di Ballroom Hotel Mega Anggrek, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (15/9).

Berdasarkan informasi yang dihimpun redaksi, Timnas Pemenangan Amin nantinya berisi tokoh-tokoh lintas agama, profesi, tokoh perempuan, teknokrat, hingga kaum milenial.

"Ini bukan superhero yang satu orang. Ini Avengers. Nanti akan banyak (anggotanya)," sambung Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu.

Sementara itu, bakal cawapres Muhaimin Iskandar sedikit membocorkan soal sosok kapten Timnas Pemenangan Amin,  yang akan diisi tokoh di luar partai politik. Wakil Ketua DPR RI itu menyebut nama kapten akan diumumkan akhir bulan ini.  

"Semua dari luar parpol, nanti supaya bisa lebih menggerakkan dari di luar yang digerakkan partai, TNI-Polri juga berpeluang," jelas Muhaimin usai menghadiri silaturahmi kebangsaan lintas tokoh agama di Kelenteng Kong Miao TMII, Jakarta Timur, Kamis kemarin (14/9).

Avengers adalah kisah fiksi tim pahlawan super dari franchise media Marvel Cinematic Universe (MCU). Dalam filmnya, anggota The Avengers di antaranya Iron Man, Captain America, Thor, dan Hulk.

Populer

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

UPDATE

Polri di Bawah Kementerian Lebih Lentur dan Efisien

Rabu, 07 Agustus 2024 | 03:48

Imbas Kapal Terbakar, Pemerintah Didorong Segera Evaluasi Pelni

Rabu, 07 Agustus 2024 | 03:23

Tiga Pelaku Pengeboman Ikan Diringkus di Banggai Laut

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:58

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

Kasus BCA dan BLBI Tak Pernah Tersentuh Hukum

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:01

Menggapai Asa Budidaya Lobster di Jembrana

Rabu, 07 Agustus 2024 | 01:43

Kawal Kasus Kematian Afif Maulana, DPR Tegaskan Tidak Ada Kompromi

Rabu, 07 Agustus 2024 | 01:16

DPR Dorong Pertamina Naikan Harga BBM Non Subsidi

Rabu, 07 Agustus 2024 | 01:00

Masyarakat Makin Aman Jika Polri di Bawah Kemendagri

Rabu, 07 Agustus 2024 | 00:43

Jika KIM Plus Terbentuk, Langkah RK Duduki Jakarta Terbentang

Rabu, 07 Agustus 2024 | 00:16

Selengkapnya