Berita

Presiden Joko Widodo bersama Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dalam kunjungan ke Pasar Johar, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis (14/9)/Ist

Politik

Dampingi Jokowi ke Pasar Johar Karawang, Zulhas: Supply Melimpah, Harga Turun

KAMIS, 14 SEPTEMBER 2023 | 20:28 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pasar Johar menjadi salah satu lokasi yang dituju Presiden Joko Widodo dalam kunjungannya ke Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis (14/9).

Didampingi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Presiden Jokowi datang untuk memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok aman dan terjangkau oleh masyarakat.

Dikatakan Zulkifli Hasan usai berkeliling pasar bersama kepala negara, harga bahan pokok di Karawang tergolong stabil. Bahkan, harga beberapa bahan pokok juga mengalami penurunan.

“Harga-harga alhamdulillah turun, telur di bawah Rp30 ribu (per kg), cabai Rp20 ribu (per kg). Semua harga turun, bagus di Karawang,” ujar Zulhas sapaan karibnya.

Terkait persediaan bahan pokok, Ketua Umum PAN itu, memastikan ketersediaan barang melimpah. Menurutnya, rantai pasok yang lancar akan berdampak terhadap stabilitas harga bahan pokok.

Supply melimpah. Stok lebih, makanya harga turun,” pungkasnya.

Di samping mengecek harga bahan pokok, Zulhas juga turut mendampingi Jokowi membagikan bantuan pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) kepada masyarakat di sekitar Pasar Johar.

Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Pakar Jelaskan Perbedaan Asuransi TPL dengan Jasa Raharja

Sabtu, 20 Juli 2024 | 15:57

Lupa PDIP, Ribka Tjiptaning: Jokowi Harus Ketemu Saya Biar Normal

Sabtu, 20 Juli 2024 | 15:26

CEO CrowdStrike Minta Maaf Bikin Microsoft Lumpuh

Sabtu, 20 Juli 2024 | 14:58

Jelang Debutnya di 2025, EV Pertama Ferrari Sudah Diuji Ribuan Mil

Sabtu, 20 Juli 2024 | 14:48

Anggota DPA Harus Merepresentasikan Daerah

Sabtu, 20 Juli 2024 | 14:47

Buruh Tolak Wajib Asuransi Kendaraan Bermotor

Sabtu, 20 Juli 2024 | 14:31

Harga Minyak Akhir Pekan Ditutup Lemah, Lebih dari 2 Dolar AS

Sabtu, 20 Juli 2024 | 14:22

Nekat Bawa Ganja, Dua Pria Tanjung Priok Terancam 15 Tahun Bui

Sabtu, 20 Juli 2024 | 14:05

PDIP: Kudatuli Bikin Anak Tukang Kayu Bisa jadi Presiden

Sabtu, 20 Juli 2024 | 13:49

Saham CrowdStrike Anjlok 11 Persen Usai Bikin Microsoft Down

Sabtu, 20 Juli 2024 | 13:41

Selengkapnya