Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Enam dari 58 Desa yang Gunakan Energi Terbarukan, Berhasil Lakukan Instalasi PLTS

KAMIS, 14 SEPTEMBER 2023 | 10:42 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pertamina meluncurkan Program Desa Energi Berdikari (DEB) sebagai upaya  mendukung roda ekonomi dan sosial dalam masyarakat.

Program ini akan menjadi bagian dari inisiatif Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Dalam keterangan tertulisnya baru-baru ini, VP Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan 58 Desa di Indonesia telah  mengadopsi program ini, di mana selama September 2023 ada penambahan 11 lokasi DEB.

Dari 11 lokasi itu, enam di antaranya berhasil teraliri energi terbarukan dengan melakukan instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang merupakan hasil kerja sama dengan Pertamina New & Renewable Energy, sebuah anak perusahaan Pertamina yang bergerak pada sektor energi baru terbarukan.

Enam lokasi DEB tersebut mencakup Desa Singapure di Kabupaten Lahat, Tambakharjo di Semarang, Eka Jaya di Jambi, Tasikharjo di Kabupaten Tuban, Desa Larangan di Kota Cirebon dan Desa Adat Kedonganan di Kabupaten Badung.

Melalui program DEB juga dilakukan pemberdayaan masyarakat agar akselerasi transisi energi merata hingga ke pelosok desa.

Fadjar menegaskan bahwa Pertamina akan terus melanjutkan perjalanan dalam memberikan akses energi terbarukan bagi masyarakat Indonesia, hingga mencapai kemandirian energi dan ekonomi.

"Kami terus melanjutkan perjalanan dalam memberikan kesempatan dan mempercepat transisi energi bagi masyarakat salah satunya melalui program DEB, yang bisa bermanfaat menggerakkan roda perekonomian," kata Fadjar dalam keterangannya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya