Berita

Aktivis 1998 Faizal Assegaf/Repro

Politik

Simbol Perubahan, Faizal Assegaf: Anies Produk Aktivisme yang Tak Bisa Dihindari

KAMIS, 14 SEPTEMBER 2023 | 09:28 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan merupakan simbol perubahan karena lahir dari rahim aktivis pergerakan mahasiswa.

Demikian disampaikan Aktivis 1998 Faizal Assegaf dalam diskusi Republik Ayam Jago bertajuk “Aktivis Bicara Perubahan Indonesia Pasca Jokowi” yang disiarkan secara Live di YouTube Republik Merdeka TV, dikutip Kamis (14/9).

“Anies adalah produk perjalanan gerakan aktivisme. Ini kan tidak bisa dihindari,” kata Faizal.

Ia menyebut, aktivis itu sangat dekat dan landasannya adalah spirit perubahan. Sehingga, jika ada ada aktivis yang memilih untuk tidak mengusung perubahan itu sendiri maka patut diragukan keaktivisannya.

“Karena semangatnya, matinya, penjara, disiksa, demi perubahan. Perubahan yang seperti apa? Ya untuk kepentingan rakyat banyak,” kata aktivis jebolan Universitas Mercu Buana ini.

Faizal mengaku khawatir jika ada rekan-rekan aktivis yang masih berharap kepemimpinan nasional disandarkan pada figur yang tidak menghendaki perubahan yang dihendaki jutaan rakyat itu sendiri.

“Ini kemudian ada beberapa kawan-kawan kita yang masih mungkin, mungkin ya, masih menggelar lapak dengan harapan bahwa Prabowo itu bisa berkuasa,” tuturnya.

“Maka yang sudah ada ini Anies. Anies adalah produk perjalanan gerakan aktivisme. Ini kan tidak bisa dihindari,” demikian Faizal.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya