Berita

Ilustrasi/Net

Tekno

Saingi ChatGPT, Alibaba Luncurkan AI Tongyi Qianwen

RABU, 13 SEPTEMBER 2023 | 16:24 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Tak ingin tertinggal oleh perkembangan teknologi di Amerika Serikat, perusahaan swasta China Alibaba meluncurkan produk kecerdasan buatan (AI) Tongyi Qianwen ke publik untuk pertama kalinya.

Model AI tersebut memiliki cara kerja yang sama dengan ChatGPT yang dimiliki OpenAI dan mampu diintegrasikan di perangkat lain.

Melalui postingan di WeChat Alibaba pada Rabu (13/9), disebutkan bahwa dalam waktu dekat versi open source dari model AI Tongyi Qianwen akan tersedia untuk penggunaan komersial secara gratis.

Peluncuran itu menjadi tanda bahwa pemerintah China mulai memberikan dukungan pada perusahaan swasta dalam memasarkan produk AS mereka.

Terlebih Beijing saat ini tengah berfokus untuk menyaingi Amerika Serikat di bidang teknologi.

CEO Alibaba Group yang baru dilantik, Eddie Wu, mengatakan bahwa AI akan menjadi pusat strategi masa depan Grup Alibaba.

"Jika kita tidak mengikuti perubahan era AI, kita akan terlantar," ujarnya.

Alibaba pertama kali mengumumkan pembuatan AI Tongyi Qianwen pada April lalu. Proses pembuatannya menggandeng beberapa perusahaan ternama seperti  OPPO, Taobao, DingTalk dan Universitas Zhejiang.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya