Berita

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono/RMOL

Politik

Tanpa Perdebatan, Komisi I DPR Setuju Kenaikan Gaji TNI-Polri

RABU, 13 SEPTEMBER 2023 | 14:25 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Komisi I DPR RI sudah menyetujui rencana kenaikan gaji TNI-Polri sebesar 8 persen yang masuk dalam Rencana Kerja Anggaran (RKA) Tahun Anggaran 2024.

Hal itu diungkapkan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/9).

“Ya, kan karena sudah itu udah tinggal penganggarannya saja. Diajukan. Gak ada yang berubah, sama. Hanya ini diketok saja, bahwa Komisi I menyetujui dengan anggaran yang sudah disampaikan kemarin,” ungkap Yudo.

Yudo mengatakan, sebelum DPR RI menyetujui kenaikan gaji TNI-Polri, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun sudah memutuskan hal tersebut.

“Kan sebetulnya sudah diputuskan presiden kenaikan gaji TNI dan Polri, sudah dibahas juga,” demikian Yudo.

Komisi I DPR RI menggelar rapat kerja secara tertutup bersama Menteri Pertahanan, Panglima TNI, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL), Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) membahas penyesuaian anggaran Kementerian Pertahanan (Kemenhan) tahun 2024.

Dalam rapat Penyesuaian Rencana Kerja Anggaran (RKA) Kemhan/TNI RI Tahun Anggaran (TA) 2024 ini, turut dibahas mengenai rencana kenaikan gaji TNI/Polri sebesar 8 persen.

Hal Ini berdasarkan surat dari pimpinan Banggar menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait kenaikan gaji TNI/Polri.

"Jadi, alhamdulillah ini kita bahas minggu lalu belum ada dukungan, jadi sudah ada dan untuk kenaikan gaji berupa Rp1,671 triliun, untuk tambahan belanja nanti dipaparkan lebih jelas oleh Pak Wamenhan," ujar Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid saat membuka rapat di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/9).

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya