Berita

Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida/Net

Dunia

Rombak Kabinet, PM Jepang Tetap Pertahankan Tim Ekonomi dalam Kabinet

RABU, 13 SEPTEMBER 2023 | 12:52 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Pemerintah Jepang akan mempertahankan menteri yang mengurus keuangan dan ekonomi, dalam rencana perombakan Kabinet yang dijadwalkan pada Rabu (13/9).

Menurut laporan dari lembaga penyiaran publik nasional NHK, perombakan tersebut merupakan bagian dari upaya Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida untuk menyegarkan citra pemerintahannya.

Namun, dalam perombakan tersebut, Kishida berencana untuk tetap mempertahankan tim kebijakan inti ekonomi yang terdiri dari Menteri Keuangan Shunichi Suzuki serta Menteri Ekonomi, Perdagangan dan Industri Yasutoshi Nishimura di dalam Kabinetnya.


Seperti dikutip Bussiness Times, langkah tersebut diambil Kishida guna menjalankan reformasi ekonomi dengan lebih cepat untuk memperkenalkan langkah-langkah stimulus ekonomi baru, yang dianggapnya sebagai prioritas utama.

“Saya ingin melakukan langkah-langkah ekonomi yang berani dan cepat. Ini harus dilakukan dengan tergesa-gesa, jadi ketika struktur baru sudah ada, saya ingin segera memulainya,” kata Kishida kepada wartawan, ketika dia menghadiri KTT G20 pada Minggu.

Sejauh ini, kenaikan harga yang terus meningkat melebihi kenaikan upah telah menjadi salah satu isu sentral yang mempengaruhi daya beli rumah tangga, dan memengaruhi persetujuan Kabinet Kishida.

Dalam kesempatan tersebut, Kishida dikabarkan akan menunjuk seorang Menteri Revitalisasi Ekonomi baru, yaitu Yoshitaka Shindo, sebagai upaya untuk meningkatkan kinerja ekonomi negara dan menghadapi tantangan yang dihadapi Jepang dalam bidang tersebut.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya