Berita

Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin/Ist

Politik

Anies-Cak Imin Pasangan Solid dan Independen, Prabowo dan Ganjar Berharap Dapat Dukungan Jokowi

SELASA, 12 SEPTEMBER 2023 | 10:40 WIB

Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin diyakini berada di atas angin karena lebih solid dan independen, tanpa mengharapkan dukungan dari Presiden Joko Widodo.

Menurut Direktur Pusat Riset Politik, Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam, jika melihat kalkulasi yang ada, yang lebih aman dan berada di atas angin adalah pasangan Anies-Cak Imin.

"Karena mereka lebih solid dan lebih independen jika dibandingkan dengan Ganjar dan Prabowo. Baik Ganjar dan Prabowo sama-sama mengekor dan berharap dapat dukungan dari Jokowi," ujar Saiful kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (12/9).

Padahal, kata Saiful, Jokowi tidak mungkin akan bermain dua kaki. Sehingga, pada akhirnya Jokowi akan menentukan salah satu calon yang layak didukung.

"Dan yang pasti Jokowi akan mendukung kandidat yang akan berpotensi lebih menguntungkan bagi dirinya," kata Saiful.

Dengan demikian, menurut akademisi Universitas Sahid Jakarta ini, jika melihat konstelasi yang ada, pasangan Anies-Cak Imin lebih aman. Karena keduanya tanpa beban harus mendapatkan dukungan dari Jokowi.

"Dari perbedaan itulah Anies-Cak Imin lebih diuntungkan, bahkan jika pemilu berlangsung dua putaran, maka dapat dipastikan pasangan Anies-Cak Imin akan berhadapan dengan Prabowo atau Ganjar di putaran kedua," kata Saiful.

Hal itu dikarenakan Anies-Cak Imin tidak bergantung dan tidak tergantung pada sosok Jokowi yang memang sulit diharapkan.

"Terlebih lagi banyak problem yang dihadapi pemerintahan Jokowi menjelang jabatannya berakhir," pungkas Saiful.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Ini Deretan Alasan Wantim Golkar Jagokan Zaki Iskandar

Jumat, 17 Mei 2024 | 22:04

Ambil Formulir ke PDIP, Ijeck Tegaskan Siap Maju di Pilgubsu 2024

Jumat, 17 Mei 2024 | 22:04

Khofifah: Mandat Golkar Sangat Berharga

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:58

Menangis Baca Pledoi di PN, Azlansyah Mengaku Menyesal Diperintah Senior di KPU dan Bawaslu

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:48

Wantim Golkar DKI: Zaki Kualitas Bagus!

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:44

Airlangga Klaim Khofifah-Emil Sudah Direstui KIM untuk Pilgub Jatim

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:42

KI Pusat Soal RUU Penyiaran: Wartawan Tidak Boleh Dihalang-halangi

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:40

Airlangga Resmi Beri Mandat Khofifah-Emil Dardak

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:38

Ini Besaran Santunan Rumah Rusak Warga Terdampak Banjir Lahar Dingin Sumbar

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:35

KI Pusat Bersiap Menyusun Indeks Keterbukaan Informasi Publik 2024

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:24

Selengkapnya