Berita

Anies Baswedan di antara massa pendukungnya/Net

Politik

Jaringan Saksi untuk Suara Anies di Jabar Selatan Terkonsolidasi

SENIN, 11 SEPTEMBER 2023 | 22:58 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pelaksanaan Pilpres 2024 semakin dekat. Organisasi pendukung Anies Baswedan, yakni Sekretariat Kolaborasi Indonesia (SKI) pun mengintensifkan konsolidasi di berbagai daerah.

Salah satu pegiat SKI, Solihin Nurodin, mengatakan, di wilayah Jawa Barat bagian Selatan, di setiap tempat pemungutan suara (TPS) disisipkan kader untuk menjadi saksi.

"Kader yang sekaligus saksi kita saat ini lebih dari satu di tiap TPS. Kami tinggal menentukan siapa yang akan ditugaskan, mulai dari sosialisasi hingga mengawal pelaksanaan," kata Solihin, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (11/9).

Solihin juga memastikan, persiapan jaringan hampir mencapai seratus persen.

Dia mengklaim, di Kabupaten Tasikmalaya hampir setiap kecamatan sudah disiapkan saksi suara Anies, belum lagi dukungan kelompok relawan dan partai.

"Kami tinggal memperkuat kapasitas personel, agar mampu mengawal suara saat hari H. Wilayah Tasikmalaya, Garut dan Cianjur, terkonsolidasi," tuturnya.

Secara terpisah, pengurus DPP SKI, Untoro Hariadi, mengatakan, konsolidasi SKI terus mengalami penguatan, mengingat pentingnya perluasan basis pemenangan serta konsolidasi kepengurusan hingga tingkat desa dan TPS.

"Ini penting, dengan jaringan di berbagai TPS, suara rakyat bisa dikawal," harapnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya