Berita

Belasan bidan dari Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Provinsi Jawa Barat mengedukasi pentingnya asupan gizi bagi ibu hamil dan balita/Ist

Kesehatan

Belasan Bidan Gelar Edukasi Asupan Gizi untuk Ibu Hamil dan Balita

SENIN, 11 SEPTEMBER 2023 | 22:03 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Edukasi pemenuhan gizi digaungkan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Provinsi Jawa Barat terhadap masyarakat di wilayah Bandung Raya.

Melibatkan 17 bidan, IBI Jabar menjangkau sedikitnya 1.000 ibu hamil dan ibu dengan balita melalui dialog interaktif.

"Terus terang ini hal baru bagi IBI Jawa Barat, namun tujuannya sudah cukup bagus. Masyarakat membutuhkan edukasi ini dan mengetahui apa yang harus kita lakukan," kata Ketua IBI Jabar, Eva Riantini, Senin (11/9).


Edukasi tersebut merupakan bagian dari rangkaian program Bidan Sahabat Ibu dan Anak. Program ini merupakan kampanye kolaborasi IBI bersama Yayasan Abhipraya Insan Cendekia Indonesia (YAICI) sebagai langkah mencegah stunting dan gizi buruk.

Beberapa materi yang disampaikan yakni terkait asupan gizi untuk ibu hamil, MPASI, serta makanan dan minuman tinggi kandungan gula pengganggu asupan gizi anak.

“Masyarakat perlu mengetahui bahwa kental manis bukan susu. Ini kurang baik untuk jangka panjang bagi anak-anak," sambungnya.

Sementara itu, Ketua Harian YAICI, Arif Hidayat menyebut, edukasi bagi ibu hamil dan ibu dengan balita perlu dilakukan secara berkesinambungan.

"Jika orang tua tidak paham mengenai gizi anak, maka mereka akan semakin terbiasa dengan makanan minuman manis atau gurih berlebih. Ini tentu saja tidak baik untuk serapan gizi anak," jelas Arif Hidayat.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya