Berita

Konsolidasi Partai Golkar Kabupaten Mimika, Papua Tengah/Ist

Politik

Golkar Wajib Menang di Papua Tengah

SENIN, 11 SEPTEMBER 2023 | 19:18 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Target tinggi dipatok Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Papua Tengah dalam perhelatan Pemilu Serentak 2024.

Fungsionaris Partai Golkar Papua Tengah, Soedeson Tandra menegaskan, partai pimpinan Airlangga Hartarto ini wajib menang di Papua Tengah sebagaimana arahan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.

Hal itu ia sampaikan saat berkunjung ke Kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Mimika dalam rangka konsolidasi.


"Partai Golkar wajib menang di Papua Tengah pada Pemilu 2024 nanti. Arahan DPP Golkar, pengurus DPD II Mimika menjaga barisan dan solid menjelang Pemilu 2024," tegas Tandra dalam keterangannya, Senin (11/9).

Kedatangan Tandra ini dalam rangka silaturahmi, sekaligus turun langsung ke masyarakat setempat untuk menyerap aspirasi. Bacaleg DPR RI ini pun menyampaikan empat program utamanya, yakni peningkatan infrastruktur, peningkatan kualitas SDM melalui pendidikan, akses dan fasilitas kesehatan, serta membuka lebar jalur transportasi untuk masyarakat Papua Tengah.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris DPD I Golkar Papua Tengah, Sonny Kayame turut memberikan arahan terkait persiapan menuju Pemilu 2024.

Menurutnya, para pengurus dan kader Partai Golkar di Kabupaten Mimika harus berupaya lebih keras memenangkan pesta demokrasi lima tahunan.

"Saya mengajak seluruh pengurus dan kader memaksimalkan usaha-usaha yang dapat dilakukan untuk menjemput kemenangan Partai Golkar di Provinsi Papua Tengah, khususnya di Kabupaten Mimika," tegas Sonny.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya