Berita

Rocky Gerung di Bareskrim Polri, Jakarta/RMOL

Politik

Dengan Gaya Santai, Rocky Gerung Penuhi Panggilan Bareskrim Polri

RABU, 06 SEPTEMBER 2023 | 14:32 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pengamat politik Rocky Gerung memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri pada Rabu pagi (6/9). Rocky diperiksa sebagai terlapor di kasus dugaan penghinaan terhadap Presiden Joko Widodo.

Setibanya di Bareskrim Polri, Rocky terlihat menggunakan baju berwarna biru dan dengan santai menuju ke lobi Bareskrim.

Karena kelewat santai, Rocky terlihat berdansa ke arah awak media sembari menelpon seseorang kepada media pun. Dia mengatakan siap dan akan mengikuti proses klarifikasi.

Seharusnya, jadwal klarifikasi terhadap Rocky adalah pada Senin (4/9), tapi dia menyatakan tak dapat hadir karena ada urusan lain dan meminta dijadwalkan ulang hari ini.

"Mestinya kemarin Senin, tapi saya kasih kuliah di pesantren di Sukabumi, jadi nggak mungkin, dibatalin. Saya minta tolong Bareskrim untuk tunda hari ini," kata Rocky.

Terkait kasusnya, Rocky heran kenapa masalah ini malah dibawa ke Markas Besar. Padahal menurut Rocky, Jokowi juga enggan ambil pusing atas kritikannya tersebut.

"Kata Pak Jokowi masalahnya masalah kecil, kenapa dibawa ke Markas Besar, sudah enggak papa, ntar tunggu aja habis selesai (pemeriksaan)," kata Rocky.

Seperti diketahui bersama, Polri mulai dari tingkat Polda hingga Bareskrim telah menerima 26 laporan polisi terhadap Rocky.

Laporan ini buntut pernyataan Rocky yang dinilai oleh sebagian pihak memuat unsur kebencian berbasis SARA dan menghina terhadap Presiden Joko Widodo.

Sejauh ini, kasus tersebut sudah sampai tahap penyelidikan dan telah memeriksa 72 saksi dan 13 ahli.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya