Berita

Potret Menteri BUMN, Erick Thohir dalam pidato sambutan di pembukaan AIPF yang diambil dari layar media center ASEAN di Jakarta Convention Center (JCC) pada Selasa, 5 September 2023/RMOL

Bisnis

Erick Thohir: AIPF Ciptakan Hubungan Konstruktif antara Pemerintah dan Perusahaan Swasta

SELASA, 05 SEPTEMBER 2023 | 15:06 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

ASEAN Indo-Pacific Forum (AIPF) merupakan platform yang dimaksudkan untuk memberikan peluang kerja sama berkelanjutan untuk kawasan Asia dan Indo Pasifik.

Begitu yang disampaikan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, dalam pidato sambutannya di pembukaan AIPF di Ballroom Hotel Mulia Senayan pada Selasa (5/9).

Erick menjelaskan bahwa forum AIPF merupakan salah satu implementasi dari visi keketuaan Indonesia di ASEAN 2023.

"Indonesia ingin membangun ASEAN sebagai episentrum pertumbuhan, keamanan, stabilitas dan juga kemakmuran di Indo Pasifik," ujarnya.

Menurut penuturan Erick,  AIPF berfungsi sebagai forum yang mampu menciptakan hubungan konstruktif antara pemerintah dan perusahaan swasta.

"Dialog konstruktif AIPF mampu membangun kolaborasi inklusif dan konkrit antara perusahaan swasta dan pemerintah," ungkapnya.

Dia menyoroti kerja sama yang dibangun BUMN RI dengan mitra global di berbagai sektor strategis di antaranya pembangunan ekosistem baterai, perluasan konektivitas digital dan konstruksi infrastruktur daerah.

"Ini merepresentasikan kekuatan transformatif dari kerjasama regional dan kemajuan kolektif antara Asia dan Indo-Pasifik," kata Erick.

Oleh sebab itu, dia berharap bahwa AIPF mampu meningkatkan jumlah kemitraan dan memperkuat hubungan yang sudah ada.

"Kami berharap diskusi ini mampu menginspirasi kemitraan baru, memperkuat hubungan dan menghasilkan solusi inovatif terhadap tantangan yang kita hadapi saat ini," tuturnya.

Pembukaan AIPF dihadiri langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo bersama dengan sepuluh pemimpin ASEAN termasuk Timor Leste.

Hadir pula delegasi mitra ASEAN dari Bangladesh dan Kepulauan Cook. Sejumlah menteri RI juga hadir dalam pertemuan tersebut.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya