Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono/Ist

Nusantara

Atasi Polusi Jakarta, Heru Budi Bentuk Satgas

SENIN, 04 SEPTEMBER 2023 | 20:08 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

rmol.id Pemprov DKI Jakarta membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pengendalian Pencemaran Udara, sebagai langkah percepatan pengendalian polusi yang kian mengkhawatirkan.

Penetapan Satgas didasarkan pada Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor 593 Tahun 2023 tentang Satuan Tugas Pengendalian Pencemaran Udara.

"Sebelumnya Pemprov DKI Jakarta sudah melakukan berbagai upaya untuk mengurangi polusi," kata Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, di Balai Kota, Senin (4/9).

Satgas Pengendalian Pencemaran Udara langsung bergerak cepat dan berkoordinasi menyusun kebijakan komprehensif menangani masalah polusi udara.

"Dengan dibentuknya Satgas, diharapkan kerja yang sudah dilakukan selama ini dapat berjalan lebih intensif dan optimal, sehingga cepat tuntas," sambungnya.

Satgas diketuai Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda DKI Jakarta, didampingi Juru Bicara Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

Ruang lingkup kerja Satgas Pengendalian Pencemaran Udara di antaranya mengendalikan polusi udara dari kegiatan industri, memantau secara berkala kondisi kualitas udara, hingga dampak kesehatan dari polusi udara.

Selain itu juga menerapkan wajib uji emisi kendaraan bermotor dan peremajaan angkutan umum, serta pengembangan transportasi ramah lingkungan untuk transportasi umum dan pemerintah.rmol.id

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

UPDATE

KSAL Beberkan Kondisi Keamanan Maritim Indo-Pasifik di Forum Internasional

Minggu, 09 Maret 2025 | 05:35

Oplos Theory

Minggu, 09 Maret 2025 | 05:05

Kasus Kerusakan Lingkungan oleh Freeport Harus Diungkap Lagi

Minggu, 09 Maret 2025 | 04:45

Telkom Berikan Solusi Teknologi Tingkatkan Layanan Rumah Sakit

Minggu, 09 Maret 2025 | 04:15

PHK dan Kepemilikan Saham Pekerja

Minggu, 09 Maret 2025 | 03:57

Rocky Gerung: Prabowo Ada di Suasana Penuh Ketidakpastian

Minggu, 09 Maret 2025 | 03:33

Fokus ke Sukuk, BPKH Hindari Investasi Berisiko

Minggu, 09 Maret 2025 | 03:09

Arief Poyuono: Pemerintahan Prabowo Tidak Mungkin Digulingkan

Minggu, 09 Maret 2025 | 02:52

Kinerja Kejagung Usut Korupsi BBM Oplosan Menuai Kritik

Minggu, 09 Maret 2025 | 02:30

PSN N219 Amfibi Penuhi Kebutuhan Negara Kepulauan

Minggu, 09 Maret 2025 | 02:16

Selengkapnya