Berita

Ketua Majelis Tinggi Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)/RMOL

Politik

SBY Yakin Demokrat Akan Temukan Mitra Koalisi yang Lebih Baik

SABTU, 02 SEPTEMBER 2023 | 05:20 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Dalam beberapa waktu ke depan, elite-elite Partai Demokrat akan punya kesibukan baru. Yaitu menemukan mitra baru untuk berkoalisi dalam menghadapi Pemilu 2024.

Sejauh ini, tinggal Koalisi Indonesia Maju dan koalisi yang dibangun PDIP yang bisa jadi pelabuhan baru bagi partai pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Meskipun sejumlah pihak menilai, peluang Demokrat untuk gabung ke salah satu dari dua koalisi tersebut relatif sulit.

Meski demikian, Ketua Majelis Tinggi Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), optimistis partai berlambang bintang mercy itu akan mendapatkan koalisi baru yang lebih baik dari sebelumnya.

"Saya punya keyakinan, kita akan menemukan tempat dan mitra yang lebih baik dalam perjuangan politik ke depan. Kita berharap dengan izin Allah kita bisa berada dalam satu koalisi yang visi dan komitmennya pun mengandung kesamaan dengan kita," ucap SBY dalam rapat Majelis Tinggi Demokrat di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (1/9).

SBY lantas meminta seluruh jajaran kader Demokrat untuk mengutak-atik dasar dan pilar berkehidupan bernegara. Jangan membuang hal-hal yang sudah baik yang ditinggalkan pemimpin bangsa sejak Bung Karno hingga yang terkini.

Namun tetap bisa menemukan hal-hal yang memang perlu dilakukan perbaikan ke depan.

"Saya kira dengan dua pendekatan itu, insyaAllah kita punya jalan untuk membangun atau berada dalam koalisi yang lebih bagus. Dan saya yakin, insyaAllah mitra koalisi kita yang akan datang tidak akan begitu saja meninggalkan moral etika dan integritas dalam berpolitik," imbuh SBY.

"Semoga harapan kita, mimpi kita dikabulkan oleh Tuhan YME, dan pada saatnya kita akan menemukan jalan yang lebih baik, tempat yang lebih baik, sehingga Demokrat sukses, bangsa dan negara kita juga sukses ke depan," demikian SBY.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Wilayah-wilayah Ini jadi Fokus Utama PDIP dalam Pilkada 2024

Minggu, 26 Mei 2024 | 06:01

Soal Penguntitan Jampidsus, Pakar Hukum Desak DPR Revisi UU Kejaksaan

Minggu, 26 Mei 2024 | 05:45

Gerindra-Golkar Berpeluang Usung Bayu Airlangga

Minggu, 26 Mei 2024 | 05:26

Lebih dari 37 Ribu Pengunjung Saksikan Puncak Perayaan Waisak 2024 di Borobudur

Minggu, 26 Mei 2024 | 05:11

Herman Deru Dominan di Survei LSI, Pengamat: Masih Bisa Berubah

Minggu, 26 Mei 2024 | 04:59

4 Tahun Buron Kasus Curanmor, Residivis Bertato Menangis Saat Ditangkap

Minggu, 26 Mei 2024 | 04:44

Survei LSI: Herman Deru Unggul di Atas 50 Persen

Minggu, 26 Mei 2024 | 04:24

PB Al Washliyah Tegaskan Haji Tanpa Visa Resmi Melanggar Aturan

Minggu, 26 Mei 2024 | 03:59

Setelah PDIP dan Nasdem, Akhyar Nasution Mendaftar ke PAN Medan

Minggu, 26 Mei 2024 | 03:16

Dekranasda Kenalkan Wastra Khas Aceh Lewat Muslim Fashion Week di Sarinah

Minggu, 26 Mei 2024 | 02:52

Selengkapnya