Berita

Proses penggulungan rumput Jakarta International Stadium/Ist

Nusantara

Sesuaikan Standar FIFA, Rumput JIS Dirombak Total

KAMIS, 31 AGUSTUS 2023 | 15:03 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Sebagai salah satu venue Piala Dunia U-17, Jakarta International Stadium (JIS) terus melakukan penyempurnaan. Salah satunya yang menjadi fokus perombakan adalah rumput stadion.

Rumput JIS sempat menjadi sorotan lantaran disebut tidak sesuai standar FIFA. Pembongkaran total rumput pun telah dilakukan Jakpro selaku pengelola stadion.

Proses treatment rumput di JIS memiliki beberapa tahapan. Mulai dari penggulungan rumput yang dilakukan secara manual untuk menjaga keutuhan akar, kemudian dipindahkan ke lokasi nursery rumput, hingga proses perawatan yang berlangsung di lokasi nursery.

“Proses penggantian rumput ini ke depannya akan sering kita lakukan mengingat intensitas setiap pertandingan sepak bola berbeda-beda,” ujar Direktur Utama Jakpro, Iwan Takwin, Kamis (31/8).

Proses treatment rumput dilakukan untuk mengantisipasi ada bagian yang terkelupas atau rusak karena intensitas pertandingan Piala Dunia U-17 yang tinggi.

"Rumput-rumput yang mengalami stres karena intensitas pertandingan yang tinggi ini kita treatment di nursery agar rumput tersebut bisa melakukan recovery dan tumbuh normal kembali," paparnya.

Selain JIS, penyelenggaraan turnamen dunia yang berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember itu juga akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya