Berita

Sekjen Partai Bulan Bintang, Afriansyah Noor/Ist

Politik

Prabowo Dijadwalkan Hadiri Konsolidasi PBB Zona 2 di Surabaya

KAMIS, 31 AGUSTUS 2023 | 14:48 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto dijadwalkan menghadiri konsolidasi pemenangan Partai Bulan Bintang (PBB) Zona 2 di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu (3/9).

”InsyaAllah konsolidasi Zona 2 ini akan dihadiri oleh Pak Prabowo, Prof Yusril, dan enam ribu kader PBB, serta perwakilan partai Koalisi Indonesia Maju pengusung Pak Prabowo,” kata Sekjen PBB, Afriansyah Noor, dalam keterangannya, Kamis (31/8).

Dalam konsolidasi Zona 2 nanti, Afriansyah memastikan para kader akan tegak lurus mendukung Prabowo menjadi Presiden pada 2024.


Namun, disinggung terkait calon wakil presiden pendamping Prabowo, Afriansyah mengungkapkan bahwa hingga saat ini DPP PBB masih tetap konsisiten terus menjajaki kader terbaik partai sekaligus seorang negarawan, yaitu Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra.

”Mengenai sosok cawapres, PBB akan terus ikhtiar jajaki agar Prof Yusril menjadi cawapres Pak Prabowo, beliau adalah tokoh bangsa, pakar hukum dan tata negara, tidak ada cacat hukum. Pasangan Prabowo-Yusril sudah cocok itu. Pasangan Jawa-Luar Jawa (Sumatera), Nasionalis-Agamis, Militer-Sipil, seperti pasangan dwi tunggal dulu Soekarno-Hatta, sekarang Prabowo-Yusril," ucap Afriansyah.

"Tapi kembali lagi, keputusan ada di Pak Prabowo, siapapun cawapresnya, PBB tetap all out mendukung Prabowo capres,” sambungnya.

Acara konsolidasi nanti merupakan tindak lanjut setelah DPP PBB mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai capres 2024 di ICE BSD pada 30 Juli lalu.

Nantinya, Konsolidasi ini terus berlanjut di beberapa wilayah. Seperti Aceh pada 11 Agustus dan Zona 1 bertempat di Makassar pada 26 Agustus.

Sama seperti di Aceh dan Makassar, konsolidasi Zona 2 ini akan diikuti kader PBB dari 12 DPW yang meliputi Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DIY, Bali, NTT, NTB, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Utara.

Juga diikuti oleh DPC-DPC di 12 DPW tersebut, dan perwakilan partai pengusung Prabowo Subianto dalam Koalisi Indonesia Maju.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya