Berita

AS akan membangun pelabuhan di Kepulauan Batanes, Filipina/Net

Dunia

AS Akan Bangun Pelabuhan Hanya 200 Km dari Taiwan

KAMIS, 31 AGUSTUS 2023 | 14:13 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Amerika Serikat (AS) sedang melakukan negosiasi dengan Filipina untuk membangun pelabuhan sipil di sebuah pulau dekat Taiwan, di tengah meningkatnya potensi ancaman serangan China.

Pelabuhan tersebut akan dibangun di Kepulauan Batanes, bagian utara Filipina yang hanya berjarak kurang dari 200 km dari Taiwan.

Mengutip Reuters pada Kamis (31/8), rencananya pelabuhan tersebut akan dibangun di tepi selatan Selat Bashi, jalur air penting bagi kapal-japal yang melintasi Pasifik Barat dan Laut China Selatan.

Gubernur Provinsi Kepulauan Batanes Marilou Cayco mengatakan pihaknya tengah mencari investasi dari AS untuk membangun pelabuhan alternatif yang memungkinkan kargo dari ibu kota Manila dibongkar selama musim hujan.

"Rencananya pelabuhan tersebut akan dibangun di Pulau Basco, di mana akses terhadap fasilitas yang ada seringkali terhambat oleh gelombang besar," ujar Cayco.

Adapun keputusan terkait proyek tersebut akan diambil pada bulan Oktober.

Selama setahun terakhir, Filipina telah memperluas penggunaan pangkalan militernya oleh militer AS, sehingga melipatgandakan jumlah bantuan kemanusiaan.

Selain itu, ribuan tentara AS kini secara rutin dirotasi masuk dan keluar Filipina untuk berpartisipasi dalam manuver pelatihan bersama.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya