Berita

Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa/RMOL

Politik

Diisukan Jadi Cawapres Ganjar, Ini Jawaban Jenderal Andika

RABU, 30 AGUSTUS 2023 | 00:34 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa mengaku siap diperintah bila ada partai politik yang melirik dirinya menjadi calon wakil presiden (cawapres) 2024.

"Ya kan bukan keputusan saya, itu (cawapres) kan keputusan dari partai politik pokoknya kita siap diperintah," kata Andika saat bertemu awak media di Kafe Dunia Kopi, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (29/8).

Sebab sejauh ini, banyak pihak yang menghubungkan Andika dengan PDI Perjuangan. Terkhusus isu mendampingi bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo.


Hal ini juga didukung karena Andika memiliki keinginan berkecimpung di dunia politik usai mengabdi selama puluhan tahun di dunia militer. Jebolan AKABRI tahun 1987 itu turut memiliki kans kuat menjadi pendamping Ganjar.

Namun, sejauh ini dirinya mengklaim belum ada bahasan lebih jauh soal isu cawapres dari PDI Perjuangan.

"Ya komunikasi ada, tapi justru nggak omongin itu (cawapres) loh mas. Kalau ngomongin cawapres atau tim pemenangan sama sekali belum," pungkas Andika.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya