Berita

Bakal calon presiden Anies Baswedan dan Ketua Majelis Syura PKS, Salim Segaf Al Jufri/Ist

Politik

Bertemu Tertutup, Ini yang Dibahas Anies Baswedan dan Dewan Syuro PKS

SABTU, 26 AGUSTUS 2023 | 12:01 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal capres Anies Baswedan menyambangi kediaman Ketua Majelis Syura PKS, Salim Segaf Al Jufri di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Sabtu (26/8).

Kedatangan Anies yang didampingi oleh tim 8 disambut hangat Salim Segaf dan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu. Pertemuan mereka digelar secara tertutup.

Seusai pertemuan, Anies mengungkapkan kedatangannya dalam rangka mendengarkan masukan serta memperkuat strategi ke depan.

"Pertemuan ini memperkaya bekal-bekal yang bisa kami bawa dalam perjalanan menyamakan langkah, menyamakan strategi. Arahan yang diberikan tiga tokoh tadi sama," ujar Anies Baswedan.

Anies menyebutkan, pertemuan yang dihadiri oleh tim 8 tersebut juga membahas tentang pentingnya menjaga kesatuan dan persatuan bangsa menjelang konstelasi Pemilu 2024.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu lantas menegaskan, komunikasi di Koalisi Perubahan dan Persatuan semakin baik.

"Arah kita sama, strategi kita sama, dan bagaimana membagi tugas tanggung jawab supaya perjalan ke depan lebih baik," demikian Anies.

Lawatan Anies ini pun menjadi bagian safari politiknya ke ketua umum dan petinggi parpol pendukung. Pada Jumat malam (25/8), Anies bersama tim 8 juga menyambangi kediaman Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya