Berita

Bakal Capres PDIP, Ganjar Pranowo/Ist

Politik

Teruskan Pembangunan Jokowi, Ganjar Tegaskan Para Kader Jangan Pedhot Oyot

JUMAT, 25 AGUSTUS 2023 | 21:23 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo mengingatkan seluruh kader banteng untuk selalu ingat pesan Panglima Konsolidasi Pemenangan Presiden sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani untuk tidak lupa asal usul.

Hal itu disampaikan Ganjar Pranowo dalam Konsolidasi Semangat Menuju Pileg dan Pilpres di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Jumat malam (25/8).

“Jangan sampai kita pedhot oyot. Jangan sampai, jangan sampai perjuangan yang kita lakukan ini tercerabut dari akarnya,” tegas Ganjar.

Ganjar mengatakan untuk memenangkan PDIP pada Pilpres 2024, tidak boleh takut dengan apa yang ada di depan mata. Dalam kesempatan itu, Ganjar juga memuji pemerintahan Jokowi selama dua periode ini.

Dia menerangkan bahwa di era pemerintahan Jokowi sudah berhasil menanamkan pondasi ekonomi yang kuat dengan membangun infrastruktur, swasembada pangan dan kedaulatan energi.

"Pak Jokowi sudah menanamkan fundamental pembangunan fisik di negeri ini. Pak Jokowi menata semua ini, seluruh spirit ini akarnya adalah PDI Perjuangan," tukas Ganjar.

“Karena itu, saudara-saudara sekalian, mulai hari ini akan kita seruduk sekuat-kuatnya, sekat-sekat penghambat kemajuan negara,” tegasnya lagi.

Menurut Gubernur Jawa Tengah itu, perjuangan para kader PDIP saat ini akan menentukan nasib bangsa dan negara ke depan.

“Semua langkah, dan ucapan kita akan sangat menentukan. Maka rampakkan barisan mantapkan langkah ke depan, dan kita tetap satu per satu batu bata bangunan dari kemenangan ini,” tutupnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya