Berita

Anies Baswedan menerima lukisan potret dirinya dari seorang Teman Tuli, Bagaskara/Ist

Nusantara

Bertemu Teman Tuli, Anies Janji Perjuangkan Kesetaraan dan Keadilan

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 19:58 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, menghadiri Diskusi Kebudayaan di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta Pusat, Kamis sore (24/8).

Sebelum acara dimulai, Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu menyempatkan diri menyapa dan berinteraksi dengan teman-teman disabilitas, khususnya para tunarungu atau kerap disapa Teman Tuli.

Bahkan Anies menerima cinderamata sebuah lukisan potret dirinya dari seorang seniman Teman Tuli bernama Bagaskara dan kaligrafi nama Anies Baswedan dari Amatullah Basiimah.

“Ini (lukisan) apresiasi dari saya karena saya kagum dengan beliau (Anies), apalagi kepedulian beliau terhadap teman tuli,” ucap Bagaskara, Kamis (24/8).

“Pak Anies orangnya santun dan sangat murah senyum, makanya kaligrafi ini cocok untuk beliau,” tambah Amatullah.

Usai menerima cinderamata, mantan Mendikbud itu melanjutkan bertemu komunitas Teman Tuli dari berbagai daerah di Indonesia yang diorganisir oleh M Fauzi, seorang Teman Tuli yang Juni lalu baru meraih gelar doktor pertama di Solo.

“Saya sangat bahagia bisa menyapa dan bersilaturahmi dengan para Teman Tuli yang hadir di sini, saya terima kasih kepada Mas Fauzi, dan saya bangga mudah-mudahan Fauzi jadi inspirasi bagi teman-teman yang lain,” tutur Anies.

“Kita ingin semua merasakan kesetaraan kesempatan termasuk para Teman Tuli, kami yakin jika ada kemauan ada jalan dan InsyaAllah kita perjuangkan bersama agar keadilan bisa hadir di setiap anak bangsa,” tandasnya.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya