Berita

Kepala Wagner Group, Yevgeny Prigozhin ketika berbicara tentang kematian dalam video yang viral di Telegram/Net

Dunia

Viral Video Yevgeny Prigozhin Tertawakan Soal Kematian di Telegram

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 16:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kabar meninggalnya kepala tentara bayaran Wagner Group, Yevgeny Prigozhin masih simpang siur. Bahkan di tengah banyaknya laporan yang menguatkan kabar tersebut, muncul video yang menampilkan Prigozhin berbicara tentang kematian.

Video tersebut menjadi viral di saluran Telegram, hanya beberapa jam setelah berita Prigozhin meninggal dalam kecelakaan pesawat di Tver, Rusia pada Rabu (23/8).

Video tak bertanggal itu dibagikan oleh saluran Telegram yang kerap menyiarkan informasi seputar aktivitas Wagner, Gray Zone, pada Kamis pagi (24/8).


Prigozhin terlihat tertawa dalam video tersebut sambil duduk di dalam tenda darurat dengan penerangan redup. Ia berbicara dengan beberapa orang. Belum diketahui waktu dan lokasi video tersebut.

“'Kita semua akan masuk neraka, tapi kita akan jadi yang terbaik di neraka," kata Yevgeny.

Saluran Telegram Gray Zone juga menerbitkan komentar tentang kematian rekan dekat dan salah satu pendiri pemimpin Wagner, Dmitry Utkin. Utkin, salah satu pendiri kelompok Wagner, juga disebut-sebut termasuk di antara korban kecelakaan pesawat tersebut.

Hampir dua bulan setelah kudeta militer yang dilakukan oleh Prigozhin di dekat Moskow, pihak berwenang Rusia pada Rabu malam melaporkan bahwa ia dan Utkin termasuk di antara 10 orang di dalam pesawat yang jatuh di wilayah Tver di utara Moskow. Tidak ada yang selamat dalam kejadian tersebut.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya