Berita

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan/Ist

Politik

Genap Berusia 25 Tahun, Zulhas: PAN Bukan Hanya Sumbang Ide, tapi Ingin Aktif Memajukan Bangsa

RABU, 23 AGUSTUS 2023 | 20:27 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Genap berusia 25 tahun, menjadikan Partai Amanat Nasional (PAN) menjadi salah satu partai politik yang cukup banyak merasakan asam garam perjalanan Indonesia. Setidaknya, setelah era Reformasi 1998.

Bertepatan hari ulang tahun partai politik yang berdiri 23 Agustus 1998, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, mengatakan, partai yang dia pimpin berkomitmen untuk lebih aktif dalam memajukan Bangsa Indonesia di masa depan.

"Inilah yang menjadi visi dan semangat saya dalam memimpin PAN di usianya yang semakin matang hari ini. PAN harus terlibat aktif dalam upaya memajukan bangsa dan negara," ujar Zulhas, sapaan karibnya, dalam keterangan tertulis, Rabu (23/8).

Dikatakan Zulhas, persama pemerintahan Presiden Joko Widodo berkomitmen terhadap ide-ide kemajuan bangsa, PAN adalah bagian penting untuk memastikan visi itu terwujud, terus melaju untuk Indonesia maju.

"PAN bukan hanya menyumbang ide tetapi sekaligus bekerja sepenuh hati. Bukan hanya membawa aspirasi di parlemen, tetapi sekaligus memastikannya terlaksana di tingkat eksekutif," katanya.

Untuk itu, Zulhas yang kini juga menjabat Menteri Perdagangan, memandatkan kepada para kader PAN di seluruh Indonesia untuk memperjuangkan ide-ide kemajuan ini. Khususnya, dalam menyerap aspirasi dan memenangkan Pemilu 2024.

"Kader PAN harus bekerja secara serius dan bersungguh-sungguh untuk mewujudkannya. Pencapaian di pileg dan pilpres yang akan datang akan menjadi kunci keberhasilan visi ini," pungkasnya.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya