Berita

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan/Net

Politik

Sambut Usia ke-25 Tahun, PAN Gelar Turnamen Permainan Tradisional

RABU, 23 AGUSTUS 2023 | 15:42 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Merayakan usia ke 25 tahun, Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar PAN Turnamen atau PANtura sebagai puncak perayaan hari ulang tahun partai berlambang matahari yang berdiri 23 Agustus 1998.

Dikatakan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, gelaran PANtura bertujuan mengangkat kembali permainan tradisional yang sudah banyak dilupakan di era digital ini. Adapun, PANtura akan dilaksanakan pada tanggal 29 Agustus 2023.

"Acara PANtura sendiri dibalut dengan konsep olahraga dengan permainan tradisional. Semacam pengingat pada permainan masa kecil yang mungkin sudah jarang dimainkan di perkotaan," ujar Zulhas, sapaan karibnya dalam keterangan tertulis, Rabu (23/8).

Nantinya, gelaran PANtura akan terdapat 12 kelompok yang diketuai oleh para kader senior PAN, seperti Eddy Soeparno, Yandri Susanto, Bima Arya, Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio), Rizky Sadiq, Dessy Ratnasari, Zita Anjani, Sigit Purnomo (Pasha Ungu), dr. Rosaline, hingga nama yang baru bergabung dengan PAN seperti Surya Utama (Uya Kuya), Verrell Bramasta, hingga Tom Liwafa.

Sementara itu, permainan tradisional yang akan dilakukan di PANtura adalah tarik tambang, lomba bakiak, balap karung, hingga galasin. Di barisan pengisi acara, ada band Ungu dan Tofu, serta penampilan penutup dari DJ Athalla.

"Permainan tradisional yang akan dilombakan di PANtura tentu saja akan ada sedikit modifikasi aturan agar lebih menantang bagi peserta dan jadi lebih seru bagi penonton," ujar Ketua Panitia PANtura, Zita Anjani menjelaskan teknis lomba.

Lebih lanjut, Zita menyatakan bahwa kegiatan ini sekaligus menyambut semakin dekatnya tahun Pemilu 2024. Dengan PANtura, PAN akan terus menggaungkan semangat pemilu damai serta jaga sportivitas.

Gelaran PANtura ini adalah puncak dari rangkaian kegiatan perayaan hari ulang tahun PAN ke-25. Sebelumnya, di tanggal 28 Agustus akan diadakan Workshop Partai Amanat Nasional yang diikuti oleh lebih dari 3.000 kader di Jakarta.

Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Gibran Tidak Layak dan Tidak Boleh Dilantik Menjadi Wakil Presiden

Sabtu, 21 September 2024 | 08:09

UPDATE

Masuk Komite III DPD, Komeng Bakal Perjuangkan Hari Komedi Nasional

Selasa, 01 Oktober 2024 | 14:04

Kadis Pendidikan Polman Diduga Arahkan Guru Dukung Paslon Tertentu di Pilkada

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:57

KPU Harusnya Beberkan Rekam Jejak Dewan Bukan Umur

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:53

IKI Indonesia Naik ke Level 52,48 per September 2024

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:47

Iran Tolak Kirim Tentara ke Lebanon, Optimis Hizbullah Kuat Lawan Israel

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:46

Hilgers dan Reijnders Resmi Jadi WNI, Sepak Bola Nasional Makin Maju

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:44

Fokus Perjuangkan Hari Komedi, Komeng Ogah Jadi Pimpinan DPD

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:20

Kekayaan Melonjak, Mark Zuckerberg Resmi Gabung Klub 200 Miliar Dolar Bareng Elon Musk

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:18

BPOM Ancam Cabut Izin Kosmetik Overclaim, Influencer Juga Bakal Dipanggil

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:07

Korban Banjir Nepal Tembus 193 Orang

Selasa, 01 Oktober 2024 | 12:59

Selengkapnya