Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Lithuania Tutup Perbatasan, AS Desak Warga Segera Tinggalkan Belarusia

SELASA, 22 AGUSTUS 2023 | 06:43 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pemerintah Amerika Serikat telah meminta warganya untuk segera meninggalkan Belarusia menyusul penutupan dua dari enam penyeberangan perbatasan oleh Lithuania di tengah meningkatnya ketegangan di wilayah tersebut.

Selain meminta warganya pergi, AS dalam pengumumannya pada Senin (21/8) juga mendesak mereka untuk tidak melakukan perjalanan ke Belarusia.

“Jangan bepergian ke Belarusia karena otoritas Belarusia terus memfasilitasi serangan Rusia yang tidak beralasan ke Ukraina, penumpukan pasukan militer Rusia di Belarusia, penegakan hukum setempat yang sewenang-wenang, potensi kerusuhan sipil, risiko penahanan, dan kemampuan kedutaan terbatas untuk membantu warga AS yang tinggal atau bepergian ke Belarusia,” demikian pernyataan Kedutaan Besar AS di Minsk, seperti dikutip dari AFP, Selasa (22/8).


Dalam pengumumannya Washington mendesak warganya menggunakan penyeberangan perbatasan dengan Lithuania dan Latvia, atau dengan pesawat.

“Warga AS tidak diizinkan memasuki Polandia melalui darat dari Belarusia. Jangan bepergian ke Rusia atau ke Ukraina,” kata pernyataan itu lebih lanjut.

"Pemerintah Polandia, Lithuania, dan Latvia telah mengisyaratkan penutupan lebih lanjut dari penyeberangan perbatasan dengan Belarusia," tambahnya.

Ketegangan antara Belarusia, sekutu Rusia, dan Polandia, Lituania, dan Latvia telah meningkat dalam beberapa pekan terakhir, terutama karena kehadiran kelompok paramiliter Wagner, yang berlindung di Belarusia setelah pemberontakan singkatnya melawan Moskow pada Juni.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya