Berita

Proses pencarian korban kebakaran di Maui, Hawaii/Net

Dunia

Kebakaran Hutan Hawaii, 850 Orang Masih Hilang

SENIN, 21 AGUSTUS 2023 | 22:34 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Sebanyak 850 orang masih dinyatakan hilang dalam kebakaran hutan yang melanda Maui, Hawaii. Hingga saat ini upaya pencarian dan penyelamatan korban masih berlangsung.

Walikota Maui Richard Bissen pada Senin (21/8) mengatakan lebih dari 1.285 orang yang awalnya masih daftar orang hilang telah ditemukan dengan aman.

"Menjadi tugas saya yang menyedihkan untuk melaporkan bahwa 114 orang telah dipastikan meninggal. Dua puluh tujuh orang telah diidentifikasi dan 11 keluarga telah diberitahu," tambahnya, seperti dimuat The Hill.

Bissen mengatakan Biro Investigasi Federal Honolulu dan Kantor Koroner Kabupaten Mali sedang bekerja untuk mengidentifikasi korban jiwa lainnya.

"Saat kami melanjutkan proses pencarian jumlah yang teridentifikasi akan bertambah dan jumlah yang hilang mungkin berkurang," kata Bissen.

Bissen juga mendesak anggota keluarga dari mereka yang belum ditemukan untuk memberikan sampel DNA untuk membantu proses identifikasi.

Kebakaran hutan Maui di Hawaiimenjadi kebakaran paling mematikan dalam sejarah Amerika Serikat karena jumlah korban tewas diperkirakan akan bertambah.

Api sudah menghancurkan sebagian pulau, dengan Kota Lahaina menghadapi dampak signifikan. Sekitar 2.170 hektar tanah di Lahaina terbakar, ribuan bangunan rusak atau hancur.

Pihak berwenang mengatakan kebakaran di Lahaina sudah 90 persen terkendali dan tidak ada ancaman publik. Sementara kebakaran di Olinda dan Kula keduanya 85 persen dapat diatasi.

Presiden Joe Biden dan ibu negara Jill Biden melakukan perjalanan ke Maui pada Senin untuk melihat kerusakan.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya