Berita

Perbatasan India dan Pakistan/Net

Dunia

Pakistan Tuduh India Tembak Mati Warga Sipil di Perbatasan Himalaya

SENIN, 21 AGUSTUS 2023 | 21:53 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pakistan melaporkan seorang warga sipilnya telah ditembak mati oleh pasukan India di perbatasan wilayah Himalaya yang disengketakan. Ini menjadi insiden kekerasan kedua sejak Juni terlepas adanya kesepakatan gencatan senjata.

Inspektur Polisi di wilayah Kotli Kashmir, Riaz Mughal pada Senin (21/8) mengatakan seorang pria berusia 62 tahun terkena tembakan dari pasukan India tanpa alasan ketika dia sedang memotong rumput di dekat Garis Kontrol (LoC), perbatasan de facto antara kedua negara.

Sejauh ini, dimuat Reuters, pihak militer India belum memberikan komentar.

Kashmir yang indah diklaim secara penuh, tetapi hanya dikendalikan sebagian, oleh India dan Pakistan. LoC telah menyaksikan penembakan lintas batas yang intens selama bertahun-tahun sebelum gencatan senjata pada tahun 2021.

Sebelum insiden pada awal pekan ini, dua orang tewas pada Juni oleh tembakan India, yang merupakan insiden besar pertama sejak 2021. India mengakui insiden tersebut tetapi mengatakan orang-orang mencoba menyelinap melintasi perbatasan.

India mengatakan Pakistan melatih dan mendukung militan Islam yang berjuang untuk kemerdekaan Kashmir. Islamabad membantah tuduhan ini dan mengatakan hanya memberikan dukungan moral dan diplomatik untuk mereka.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya