Berita

Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebo, Heru Subagia/Ist

Politik

Dukung Ganjar, Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon Tetap Dipercaya Zulhas Nyaleg DPR RI

SENIN, 21 AGUSTUS 2023 | 05:04 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Cirebon, Heru Subagia, kembali mendapat kepercayaan untuk menjadi salah satu calon anggota legislatif (Caleg) DPR RI Dapil Jabar 8 yang meliputi Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu untuk Pemilu 2024.

Heru merupakan Ketua Umum Relawan Ganjar Pranowo 2024 (RGP2024), di mana PAN secara resmi telah melayangkan dukungannya kepada bakal capres Prabowo Subianto. Kendati demikian, Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) tidak memberikan sanksi kepada Heru, sebaliknya dia justru dipercaya menjadi Caleg DPR RI di Dapil Jabar 8.

Heru menegaskan dirinya siap berjuang membesarkan suara PAN di wilayah Pantura Cirebon dan Indramayu.


“Terima kasih pada Bang Zulkifli Hasan yang memberikan kesempatan maju sebagai calon DPR RI dari PAN Dapil Jabar 8. Saya siap bekerja keras sehingga PAN menjadi pilihan bagi masyarakat di wilayah Pantura,” kata Heru dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Minggu (20/8).

Disinggung soal dirinya yang masih tetap mendukung Capres PDIP, Ganjar Pranowo, Heru mengklaim sebagai ketua partai di Kabupaten Cirebon sudah sejak awal mendeklarasikan dukungan pada Gubernur Jawa Tengah itu sebagai Calon Presiden 2024.

“Ini menjadi ruangan yang cukup menarik bagi saya untuk tetap konsistensi mendukung Ganjar dan memperkuat basis suara PAN di wilayah Pantura Cirebon,” ujarnya.

Menurut Heru, PAN merupakan salah satu parpol yang bisa dijadikan sandaran bagi semua kalangan atau semua lapisan masyarakat yang mencita-citakan kemajuan bangsa Indonesia.

“Saya hadir di dalam entitas baru untuk bisa dipilih dan bisa menjadi wakil rakyat dari PAN khususnya wilayah Pantura Cirebon dan Indramayu,” tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya