Berita

Prabowo Subianto dan Erick Thohir/Net

Politik

KKIR Solid, Masih Ada Peluang Erick Dampingi Prabowo di Pilpres 2024

JUMAT, 18 AGUSTUS 2023 | 14:04 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Masih ada jalan bagi Menteri BUMN Erick Thohir untuk mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2024, dengan kekuatan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

KKIR yang diinisiasi Partai Gerindra bersama PKB, belakangan mendapat tambahan energi dengan bergabungnya Partai Golkar, PAN, dan PBB.

Jalan Erick untuk mendampingi Prabowo, kata pengamat politik Universitas Indonesia, Ade Reza Hariyadi, tidak lain karena peran PAN yang getol Ketua Umum PSSI itu menjadi cawapres.

"Tentu Erick Thohir masih punya peluang muncul sebagai cawapres di KKIR," kata Ade Reza Hariyadi kepada wartawan di Jakarta, Jumat (18/8).

Lanjut Ade, Erick yang juga Anggota Kehormatan Banser Nahdlatul Ulama, hanya perlu meyakinkan PKB dan Golkar dengan menawarkan konsesi-konsesi politik kepada Airlangga Hartarto dan Muhaimin Iskandar selaku ketum masing-masing partai.

"Kan tinggal meyakinkan parpol lain, sehingga dapat diterima oleh Golkar maupun PKB yang juga punya kepentingan maju sebagai cawapresnya Prabowo Subianto," terangnya.

Ade tidak meragukan kesolidan KKIR yang diisi oleh empat partai besar. Menurutnya, Golkar dan PKB akan legowo menerima usulan PAN untuk memasangkan Erick Thohir dengan Prabowo demi memenangkan Pilpres 2024.

"Jika melihat peluang dan komposisi politik KKIR, cukup menjanjikan soliditasnya sepanjang ada kesepakatan tentang figur cawapres yang akan mendampingi Prabowo," pungkasnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

Jupiter Protes Razia Barang Impor Ilegal ke Pedagang: Nasib UMKM Makin Ambyar

Jumat, 19 Juli 2024 | 11:02

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

KPK Pastikan Punya 2 Alat Bukti Tetapkan Ita dan Suami sebagai Tersangka

Kamis, 18 Juli 2024 | 07:39

Jokowi Lagi Mempersiapkan Suaka Politik

Jumat, 26 Juli 2024 | 07:50

UPDATE

Muhammadiyah Caplok Kail Beracun dengan Terima Izin Tambang Jokowi

Senin, 29 Juli 2024 | 00:00

Jelang Kongres PB PMII, Adlin Panjaitan Sowan ke Ulama Cirebon

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:59

Mantan Ketua Bawaslu Minta Relawan Anies Pelototi Potensi Pelanggaran

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:49

Capt. Leon Berkomitmen Bangun Transportasi untuk Rakyat Kecil

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:33

Bank DKI Raih Penghargaan Anugerah ESG 2024 IDX Channel

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:15

Jokowi, Apa Pentingnya Bawa Artis dan Influencer ke IKN?

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:10

Brigjen Anwar Ditantang Tuntaskan Kasus Penembakan Rahiman Dani

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:02

Momen Muharram, PKS Jakarta Santuni Anak Yatim

Minggu, 28 Juli 2024 | 21:56

Boyong Influencer ke IKN Tanda Jokowi Khawatir

Minggu, 28 Juli 2024 | 21:34

325 Catar Akpol Diterima, 284 Pria, 41 Wanita

Minggu, 28 Juli 2024 | 21:15

Selengkapnya