Berita

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)/Ist

Politik

Resmikan Museum dan Galeri, SBY: Semoga Membawa Berkah Buat Indonesia

JUMAT, 18 AGUSTUS 2023 | 00:32 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meresmikan Museum & Galeri SBY-Ani, yang berada di Pacitan, Jawa Timur, Kamis malam (17/8). Museum dan Galeri ini dipersembahkan SBY untuk rakyat Indonesia, terutama generasi muda penerus bangsa.

Jebolan AKABRI tahun 1973 itu mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang hadir dan datang dari Jakarta, serta daerah-daerah lain di Indonesia. SBY didampingi putra dan menantunya, Agus Harimurti Yudhoyono, Annisa Pohan Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono, dan Aliya Rajasa Yudhoyono.

“Semoga ini membawa berkah dan kebaikan bagi kita semua, masyarakat Pacitan, masyarakat Jawa Timur, dan masyarakat Indonesia,” kata SBY.

“Diresmikan hari ini, tanggal 17 Agustus 2023, karena hari ini adalah hari yang bersejarah, hari kemerdekaan Republik Indonesia. Museum ini menjadi bagian dari perjalanan bangsa kita ke arah yang lebih baik,” tambahnya.

Museum dan galeri ini, kata SBY, bisa menembus dimensi waktu, masa lalu, masa kini, dan masa depan. “Belajar dari masa lalu, hidup di masa kini, dan membangun harapan untuk masa depan,” ujarnya.

SBY berharap dengan hadirnya museum ini bisa menginspirasi generasi muda. “Untuk meraih cita cita besar, tidak ada jalan yang lunak, tidak ada resep ajaib. Tapi dengan pilihan prinsip dan jalan yang benar, selalu ada jalan dan solusi,” jelasnya.

Selain menampilkan cerita masa muda SBY di Pacitan dan pengabdiannya sebagai abdi negara, museum ini juga memiliki Galeri Seni Ani Yudhoyono yang memajang koleksi seni SBY dan Ani.

“Sebagian besar adalah karya seniman-seniman Indonesia. Ada juga lukisan saya, serta fotografi karya Ibu Ani. Kami punya cita-cita menjadi bagian dari seni budaya agar Indonesia semakin indah dan teduh. Hadirnya seni akan mendatangkan kedamaian, ketentraman, dan kerukunan antar sesama,” beber mantan Kasospol ABRI tersebut.

Acara peresmian ditutup dengan tour keliling museum dua lantai ini. Setelah resmi dibuka malam ini, Museum & Galeri SBY-Ani resmi dibuka untuk umum mulai besok, Jumat 18 Agustus 2023, mulai pukul 09.00-17.00 WIB.

Harga Tiket Masuk (HTM) diantaranya, untuk warga Pacitan cukup hanya membayar Rp 25 ribu sekali masuk, sedangkan untuk wisatawan lokal luar Pacitan dikenakan harga Rp 50 ribu, serta HTM untuk wisatawan mancanegara adalah Rp 100 ribu.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya