Berita

Suasana sidang paripurna DPRD Bangkalan/RMOLJatim

Nusantara

Miris, Sidang Paripurna DPRD Bangkalan Hanya Dihadiri 15 Anggota

KAMIS, 17 AGUSTUS 2023 | 07:10 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ada yang menarik dalam Sidang Paripurna DPRD Bangkalan dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo secara virtual pada Rabu (16/8).

Sidang dalam peringatan HUT ke-78 RI itu hanya dihadiri 15 orang dari total 50 anggota DPRD Bangkalan. Mayoritas dari mereka bolos.

Banyaknya anggota dewan yang bolos itu pun disorot Ketua Badan Kehormatan DPRD Bangkalan, Fathur Rosi. Dia menyesalkan ketidakhadiran rekan-rekannya. Menurutnya, hal itu menunjukkan rasa nasionalisme mereka sangat rendah.

"Acara ini adalah sebagai bentuk tanggung jawab kita terhadap bangsa dan negara, serta penghormatan kepada para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan," ujarnya usai sidang paripurna, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (16/8).

Politikus Partai Demokrat itu mengatakan, merayakan Hari Kemerdekaan RI bukan hanya mengikuti pelaksanaan upacara 17 Agustus saja, melainkan hadir mendengarkan pidato kenegaraan juga sama penting.

"Jadi saya berharap kepada teman-teman, ke depannya untuk acara seperti ini. Ayolah kesampingkan urusan-urusan keluarga, karena ini urusan negara," ujarnya.

"Setiap ada agenda seperti ini, kita selalu menyampaikan ke seluruh anggota untuk bagaimana ke depannya bisa lebih baik. Namun, ya itu masih saja, teman-teman kurang begitu menghargai," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya