Berita

Kebakaran yang terjadi di SPBU wilayah Dagestan, Rusia selatan pada Senin, 14 Agustus 2023/Net

Dunia

SPBU Meledak, 25 Orang Tewas dan 66 Terluka

SELASA, 15 AGUSTUS 2023 | 10:58 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Sebuah ledakan dahsyat terjadi di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di wilayah Dagestan, Rusia selatan, pada Senin malam (14/8) waktu setempat.

Akibat ledakan tersebut, sedikitnya 25 orang dilaporkan tewas, termasuk tiga anak-anak. Sedangkan 66 orang lainnya mengalami luka-luka.

Menurut laporan dari kantor berita Interfax, ledakan itu awalnya dipicu oleh kebakaran di sebuah bengkel mobil di Dagestan. Kobaran api kemudian menyebar cepat dan meledakkan pom bensin terdekat.


Dalam rekaman yang beredar di media sosial, kebakaran terlihat menghanguskan bengkel mobil satu lantai.

Seorang saksi mata yang berada di sekitar lokasi kejadian menggambarkan suasana mengerikan di tempat tersebut.

"Di sini seperti perang," kata seorang saksi.

Insiden ini telah dikonfirmasi oleh Kementerian Kesehatan Rusia, yang merilis bahwa jumlah korban terluka terus meningkat sejak Selasa pagi (15/8).

"Jumlah orang yang terluka naik menjadi 66, dengan 10 di antaranya berada dalam kondisi kritis," kata Wakil Menteri Kesehatan Rusia Vladimir Fisenko.

Kebakaran itu telah meluas ke area seluas 600 meter persegi, dengan tim pemadam kebakaran bekerja tanpa henti selama lebih dari tiga setengah jam untuk dapat mengendalikan api tersebut.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya