Berita

Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno/RMOL

Politik

PPP: Tak Lama Lagi Pasangan Ganjar-Sandi Menjadi 100 Persen

MINGGU, 13 AGUSTUS 2023 | 23:02 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) yang dirintis oleh Gerindra dan PKB telah mendeklarasikan mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.

Hal tersebut semakin menguatkan skema pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.

Diketahui saat ini ada beberapa nama calon wakil presiden yang diusung partai politik, seperti Sandiaga Uno yang diusung oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Kemudian ada Erick Thohir yang diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN).


“Sekarang tinggal ada Pak Sandi yang diusulkan partai (PPP) untuk menjadi Cawapres Pak Ganjar. Ketum kami, Bapak Muhamad Mardiono pada minggu lalu mengatakan peluang pasangan Ganjar-Sandi diyakini 99 persen, sedangkan 1 persennya lagi adalah takdir Allah SWT,” ungkap Wasekjen PPP, Rapih Herdiansyah, di Jakarta, Minggu (13/9/2023).

“Kalau PAN masih akan terus menguatkan Erick Thohir, berarti Pak Erick akan diusulkan berpasangan dengan Prabowo. Artinya tidak mungkin lagi diusulkan menjadi Cawapres Pak Ganjar,” tambahnya.

Rapih menegaskan, PAN tidak menjadi bagian dari partai yang bekerja sama dengan PDI Perjuangan yang mengusung Ganjar. Dengan begitu PAN tidak akan mengajukan Erick Thohir menjadi Cawapres Ganjar Pranowo, sehingga hanya nama Sandiaga Uno yang beredar.

“Kalau melihat peta minggu ini, tak lama lagi pasangan Ganjar-Sandi menjadi 100 persen. Percaya deh, saya berani dijemur di Monas,” sambung Rapih.

Rapih mengatakan, PPP memiliki kerja sama politik dengan PDI Perjuangan. Kemudian hasil keputusan Rapimnas VI PPP memandatkan Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono untuk memperjuangkan Sandiaga Salahuddin Uno kepada para elite partai politik, khususnya kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sebagai pengusung Capres Ganjar Pranowo.
 
Diketahui, Sandiaga Salahuddin Uno saat ini sudah menjadi kader Partai Persatuan Pembangunan. Sandi diberi tugas sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu Nasional Partai Persatuan Pembangunan (Bappilu Nasional PPP).


Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya