Berita

Dutabesar Ukraina untuk Indonesia, Vasyl Hamianin saat menyerahkan hadiah kepada perwakilan Perpustakaan Nasional dalam acara Hari Kenegaraan Ukraina, pada Rabu 9 Agustus 2023/Ist

Dunia

Peringati Hari Kenegaraan Ukraina, Dubes Vasyl Sumbang 3 Buku ke Perpusnas

MINGGU, 13 AGUSTUS 2023 | 23:44 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam rangka memperingati Hari Kenegaraan Ukraina, Kedutaan Besar Ukraina di Indonesia menyumbangkan tiga buah buku ke Perpustakaan Nasional RI.

Buku diserahkan Dutabesar Ukraina untuk Indonesia, Vasyl Hamianin kepada perwakilan Perpusnas, di Jalan Merdeka, Jakarta Pusat, pada Rabu (9/8).

Saat penyerahan, Vasyl menjelaskan bahwa dua dari tiga buku tersebut merupakan buku terjemahan ke dalam Bahasa Ukraina. Di antaranya buku sajak “Aku” karya penyair ternama Indonesia, Chairil Anwar.


Selain itu ada Al Quran, yang maknanya diterjemahkan ke dalam Bahasa Ukraina, yang ditulis oleh seorang mualaf asal Ukraina.

"Penerjemahnya adalah seorang muslim Ukraina, dia masuk Islam saat beranjak dewasa dan sejak itu misinya adalah menerjemahkan Al Quran, agar lebih banyak orang Ukraina mengenal Islam," jelas Vasyl.

Penyerahan tiga buku itu akan menambahkan 14 buku yang sebelumnya telah diberikan Kedutaan Ukraina, dan akan menjadi bagian dari koleksi internasional yang terletak di lantai 3 Perpusnas.

Selain buku karya Chairil Anwar dan Al Quran, Dubes Vasyl juga menyerahkan foto Bung Karno dalam bingkai berlatar belakang kalimat-kalimat kecaman atas imperialisme, yang saat ini sesuai dengan kondisi negaranya saat ini.

"Saya benci imperialisme, saya benci kolonialisme dan saya takut akan konsekuensi dari perjuangan pahit," bunyi tulisan dalam bingkai tersebut.

Penyerahan hadiah sekaligus peringatan Hari Kenegaraan di Perpusnas itu berjalan lancar dengan dihadiri sejumlah dutabesar dan perwakilan negara asing, di antaranya Duta Besar Amerika Serikat untuk RI, Sung Y Kim, serta anggota Komisi 1 dari Partai Nasdem Muhammad Farhan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya