Berita

Erick Thohir dan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf/Ist

Nusantara

Dinilai Amanah, Habib Syech Doakan Erick Thohir Makin Sukses

MINGGU, 13 AGUSTUS 2023 | 18:03 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, dinilai sebagai figur yang amanah, tercermin dari kiprahnya di berbagai bidang, mulai sektor ekonomi hingga sepak bola.

Pujian itu disampaikan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf, dalam acara Pasuruan Bersholawat, yang dihadiri Erick Thohir secara langsung, di Stadion Untung Suropati, Kota Pasuruan, Jawa Timur.

"Pak Erick Thohir, terima kasih, mudah-mudahan njenengan sukses ke depannya dan dapat menjalankan tugas dengan sempurna dan baik, serta sangat bermanfaat untuk bangsa dan negeri yang kita cintai ini," kata Habib Syech, melalui keterangan resmi, Minggu (13/8).


Dia juga mengapresiasi dukungan Erick kepada masyarakat Pasuruan, termasuk saat meresmikan lampu hias masjid Al-Anwar dan Tugu Alun-Alun Kota Pasuruan. Habib Syech berharap dukungan itu kian meningkatkan syiar Islam di Pasuruan.

"Pasuruan kota berakhlak, karena di sini banyak aulia, ulama, dan tak sedikit tokoh yang lahir dari Pasuruan," ucap Habib Syech.

Disampaikan juga, Erick sudah dua kali ikut bersholawat bersama dirinya, sebelumnya juga digelar di Pasuruan. Habib Syech dan Erick pun berencana kembali melanjutkan gema sholawat ke sejumlah kota lain di Jawa Timur dan Indonesia.

Dia berharap bersholawat jadi agenda rutin yang digelar di seluruh Indonesia oleh presiden dan wakil presiden Indonesia berikutnya.  

"Siapa pun yang nantinya terpilih sebagai presiden, wakil presiden, anggota DPR, agar mengagendakan Indonesia bershalawat di semua provinsi, dihadiri presiden dan wakil presiden," tandas Habib Syech.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya