Berita

Menteri BUMN Erick Thohir/Net

Politik

18 BUMN Masuk Daftar Berpendapatan Terbesar, Erick Thohir Berharap Bisa Optimalkan Program Kerakyatan

JUMAT, 11 AGUSTUS 2023 | 16:48 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pertumbuhan positif dari aspek pendapatan pada Badan Usaha Milik Negara (BUMN) diharapkan dapat membawa manfaat bagi keberhasilan program ekonomi kerakyatan.

Begitu dikatakan Menteri BUMN Erick Thohir, mengomentari 18 perusahaan pelat merah berhasil menempati peringkat teratas dalam laporan Fortune Indonesia 100 tahun 2022.

"Harapannya tentu BUMN bisa mengoptimalkan pertumbuhan untuk program-program kerakyatan, termasuk membuka lapangan kerja," kata Erick Thohir dalam keterangannya, Jumat (11/8).


Erick Thohir mengaku bersyukur dengan capaian tersebut. Terlebih, empat dari lima besar perusahaan dengan penghasilan terbesar adalah milik negara.

"Alhamdulillah kalau kita lihat, empat dari lima besar itu BUMN. Dari sepuluh besar, BUMN-nya ada tujuh, ini hal yang luar biasa dan patut mendapatkan apresiasi," katanya.

Keberhasilan dalam laporan Fortune Indonesia 100, katanya, merupakan komitmen yang ingin dia jalankan saat dipercaya menjadi menteri oleh Presiden Jokowi.

Tentu saja, lanjut Ketua Umum PSSI itu, keberhasilan itu tak lepas dari sinergi dan kerja keras direksi BUMN.

"Ini menjadi bukti bahwa kerja keras direksi, komisaris, dan seluruh insan BUMN membawa hasil yang positif bagi kinerja BUMN," pungkasnya.

Dalam laporan Fortune 100, Pertamina menjadi perusahaan plat merah yang berhasil berada di peringkat teratas dengan pendapatan sebesar Rp1.323 triliun, dan PLN di peringkat kedua dengan pendapatan Rp441 triliun.

Berikutnya, BRI di posisi keempat dengan pendapatan Rp208 triliun, dan Mandiri melengkapi lima besar dengan pendapatan Rp161 triliun.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya