Berita

Budi Arie Setiadi/RMOL

Hukum

Rekening Influencer dan Pemain Judi Online Diblokir

RABU, 09 AGUSTUS 2023 | 09:02 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Komitmen Kementerian Kominfo memberantas judi online tidak main-main. Selain menertibkan situs atau aplikasi, rekening influencer dan pemain juga diblokir.

Setiap minggu ada ratusan rekening yang diduga jadi lalu lintas uang judi, diblokir.

“Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) memberi info ke saya, setiap minggu ada sekitar 800 (rekening) diblokir,” kata Menkominfo, Budi Arie Setiadi, di Kantor Kemenkominfo, Jakarta Pusat, Selasa (8/8).

Usai diblokir, selanjutnya Kemenkominfo menyerahkan temuan itu ke pihak Polri. Menurutnya, wewenang menindak para pelaku judi online memang ada di Polri.

“Tugas Kominfo cuma melakukan pencegahan, memblokir aplikasi. Tindakan selanjutnya, seperti langkah hukum, itu urusan Polri,” katanya.

Dia juga menjelaskan, sejumlah influencer yang ikut mempromosikan aplikasi atau situs judi online kini sudah ditangkap, sementara sisanya tidak bisa bergerak bebas lagi.

Artinya, sambung dia, setiap pergerakan para influencer dan pelaku judi online telah terdeteksi.

“Ada beberapa influencer yang sudah dieksekusi polisi. Kepada tokoh publik, kita imbau jangan ikut mempromosikan judi slot, karena pasti berhadapan dengan aparat penegak hukum. Pokoknya ruang gerak penjudi slot makin sempit,” tegasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya