Berita

Tentara Suriah/Net

Dunia

Bentrok dengan ISIS, Sepuluh Tentara Suriah Tewas

RABU, 09 AGUSTUS 2023 | 07:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Serangan militan ISIS di Provinsi Raqqa Utara dilaporkan telah menewaskan sepuluh tentara Suriah, pada Selasa (8/8).

Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia mengatakan, militan ISIS saat itu menyerang pos pemeriksaan tentara Suriah di sekitar Desa Maadan.

"Sedikitnya 10 tentara Suriah tewas dan enam lainnya terluka dalam bentrokan dengan tentara ISIS," ungkap lembaga tersebut, seperti dimuat Reuters.

Kendati demikian, media pemerintah Suriah tidak melaporkan bentrokan tersebut dan ISIS juga tidak membuat klaim tanggung jawab melalui saluran propagandanya.

Menurut kepala Observatorium, Rami Abdel Abdelrahman, ISIS pernah menguasai sebagian wilayah Suriah utara, timur, dan tengah, bersama dengan beberapa bagian negara Irak yang bertetangga.

Meski sudah ditaklukkan, kata Abdelrahman, sel-sel tidur ISIS masih melakukan serangan, terutama di zona gurun luas yang pernah mereka kuasai.

"Serangan-serangan itu menjadi lebih berani dan berdarah dalam beberapa bulan terakhir," ungkapnya.

Pekan lalu, ISIS menunjuk Abu Hafs al-Hashimi al-Quraishi sebagai pemimpin barunya, setelah kematian Abu Hussein al-Husseini al-Quraish yang telah diklarifikasi kebenarannya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya