Berita

Perhimpunan Rakyat Progresif (Progresif) Kalimantan Selatan/Net

Nusantara

Lawan Intoleransi, Progresif Kalsel: Pendahulu Bangsa Sudah Berikan Contoh Merayakan Kebhinekaan

RABU, 09 AGUSTUS 2023 | 04:46 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Perhimpunan Rakyat Progresif (Progresif) Kalimantan Selatan, mengajak semua anak bangsa untuk merayakan kebhinekaan sebagai anugerah Tuhan dan modal kemajuan Indonesia.

Sebab, merawat persatuan, saling menghargai, dan menumbuhkan toleransi merupakan cara terbaik untuk memelihara kebhinekaan.

Hal itu disampaikan Ketua DPW Progresif Kalsel, Miftahurrahman Tamami, seusai dilantik oleh Sekretaris Jenderal Progresif, M. Huda Prayoga di Hotel Royal Jelita, Banjarmasin.


“Kita adalah bangsa yang merdekanya melalui napas gerakan persatuan suku, persatuan adat, persatuan agama, persatuan golongan, persatuan ras. Begitu indahnya para pendahulu kita memberi contoh cara merayakan kebhinekaan,” ujar Miftah dalam keterangannya, Selasa (8/8).

Dalam pandangan Miftah, menjaga persatuan dalam beragam aspek, seperti suku, adat, agama, golongan, dan ras sangatlah penting. Ia menyebut bahwa ajaran agama telah mengajarkan tentang kedamaian.

“Maka tentu dalam proses untuk meraihnya adalah dengan terus-menerus merawat persatuan antarsesama anak bangsa demi Indonesia yang lebih maju,” tuturnya.

Namun, Miftah mengingatkan tentang bahaya paham intoleran dan ekstremisme yang dapat merusak kerukunan dan keutuhan bangsa.

Oleh karena itu, Progresif Kalsel mengajak semua elemen bangsa untuk memelihara kultur dan budaya toleransi yang menjadi bagian penting dari DNA bangsa.

“Saya meminta kepada seluruh anggota Progresif Kalsel terkhusus anak-anak mudanya yang identik dengan kecakapan digital untuk lebih kreatif lagi dalam mengampanyekan edukasi untuk mengurangi serta memberantas sikap intoleran,” pungkasnya.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya