Berita

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Muhadjir Effendi saat meninjau kondisi masyarakat di Papua Tengah/Net

Politik

Realisasi Lumbung Pangan Papua Tengah Masih Terkendala Medan dan Cuaca

SENIN, 07 AGUSTUS 2023 | 16:43 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Rencana pembangunan lumbung pangan dalam menghadapi kekurangan bahan makanan akibat kekeringan di Distrik Agandugume, Lambewi, dan Oneri, Kabupaten Puncak, Papua Tengah masih menyisakan kendala.

Mulai dari keterbatasan pengangkutan logistik karena medan yang sulit, hingga kendala cuaca masih menjadi permasalahan.

Meski demikian, terkait keamanan, Bupati Puncak, Willem Wandik telah memberikan jaminan keamanan.

Saat ini, pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) berharap semua pihak bekerja sama untuk membantu kelancaran pengiriman bantuan logistik dari pemerintah di tiga distrik tersebut.

"Saya harapkan kerja sama di tempat ini betul-betul tidak ada gangguan di lapangan, pengiriman barang agar betul-betul sampai pada mereka yang membutuhkan," kata Menko PMK, Muhadjir Effendy dalam keterangan tertulisnya, Senin (7/8).

Rencana pembangunan lumbung pangan ini pun akan dilaporkan Menko PMK kepada Presiden Joko Widodo. Dalam realisasinya nanti, Kemenko PMK akan dibantu oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Saat ini, pemerintah telah mengirimkan bantuan Dana Siap Pakai (DSP) berupa dukungan logistik, peralatan untuk penanganan darurat bencana kelaparan di Kabupaten Puncak, Papua Tengah. Bantuan telah diberikan secara simbolis pada perwakilan masyarakat tiga distrik terdampak.

Rinciannya, beras 50 ton, makanan siap saji 10 ribu paket, rendang kemasan 3 ribu paket, susu protein 3 ribu paket, sembako 3 ribu paket, tenda gulung 2 ribu pcs, selimut 10 ribu pcs, matras 2 ribu pcs, kasur lipat 2 ribu pcs, pakaian anak 2 ribu pcs, pakaian dewasa 2 ribu pcs, genset 20 unit, serta beberapa lainnya.

Bantuan lainnya telah disalurkan Kementerian Sosial, BNPB, dan TNI. Menko PMK berharap seluruh pihak, termasuk swasta bisa ikut membantu dalam penanganan bencana yang terjadi di Kabupaten Puncak Papua Tengah.

"Ini betul-betul untuk menyelamatkan saudara kita yang ada di tiga distrik agar terlepas dari bencana yang sangat tidak kita inginkan," tutupnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya