Berita

Joko Widodo dan Prabowo Subianto/Net

Politik

Jaminan Keberlanjutan Program Pemerintah, Alasan Relawan Jokowi Pilih Dukung Prabowo

SENIN, 07 AGUSTUS 2023 | 14:19 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Jaminan keberlangsungan program pemerintahan Presiden Joko Widodo, menjadi alasan bagi relawannya untuk memberikan dukungan pada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

“Kita sebagai relawan Jokowi di daerah, kami bergandengan tangan untuk sepakat mendukung Prabowo sebagai presiden,” kata Koordinator Relawan Jokowi se-Jawa Timur, Afifuddin, dalam keterangannya, Senin (7/8).

“Karena kami rasa program-program Pak Jokowi yang bisa melanjutkan dan mengamankan Pak Prabowo,” imbuhnya menekankan.


Kata Afif, Prabowo saat ini menjadi satu-satunya tumpuan Presiden Jokowi untuk melanjutkan kerja-kerja serta kebijakan yang telah berjalan. Satu yang menjadi perhatian dia, adalah keberlanjutan kebijakan mengurangi angka stunting.

"Hal itu karena stunting di masyarakat masih menjadi perhatian pemerintah. Berdasarkan data yang dihimpun Kementerian Kesehatan, angka stunting pada tahun 2022 masih berada di angka 21,6 persen," kata Afif.

Selain soal program, lanjutnya, dukungan itu diberikan karena kemesraan yang sering ditunjukkan Jokowi bersama Prabowo yang juga Menteri Pertahanan, dalam beberapa kunjungan kerja belakangan ini.

“Melihat dinamika yang terjadi sekarang, itu kan kemesraan antara Bapak Presiden dengan Bapak Menhan, kan cukup bagus,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya